Giselle aespa Donasikan Rp 115 Juta untuk Hewan Terlantar

Udah cantik, berbakat, dan berhati mulia pula!

Giselle aespa (CNN)
Thu, 09 Jun 2022


Salah satu member dari girl grup aespa, Giselle, baru-baru ini memberikan donasi untuk hewan terlantar melalui sebuah organisasi non-profit yang bernama Yuhengsa.

Melalui akun Instagram Yuhengsa, mereka mengunggah unggahan untuk mengucapkan rasa terima kasih kepada Giselle atas kebaikannya.

"Terima kasih telah menemani kami menemukan jalan menuju kebahagiaan untuk para hewan yang terlantar. Kami akan selalu menonton dan support Giselle di masa depan," tulisnya

Dalam unggahan tersebut diceritakan, bahwa sebelumnya terdapat donasi yang masuk sebanyak 10 juta won atau setara dengan Rp 115 juta secara anonim. Akhirnya, setelah dicari tahu, ternyata donasi itu berasal dari Giselle.

"Kita dengar bahwa Giselle, yang memiliki ketertarikan dengan isu hewan terlantar, selalu mengamati Instagram Yuhengsa, dan karena itu ia mengirimkan donasi yang begitu besar."

Yuhengsa juga menyatakan mulai saat ini mereka adalah MY, sebutan bagi penggemar aespa. Kini, Giselle dan member lainnya sedang mempersiapkan comeback mereka pada 8 Juli mendatang.

Semoga donasi dari Giselle bermanfaat dengan baik untuk para hewan terlantar, yaa.

Berita Lainnya