Kawula Muda, bikin ngiri deh DJ satu ini.
Setelah mengeluarkan album terbaru “Khaled Khaled” pada akhir April 2021, DJ Khaled terus membombadir para penggemarnya dengan perilisan video musik untuk lagu-lagu barunya dari album tersebut.
Terbaru, DJ berusia 45 tahun itu merilis video musik resmi untuk single kolaborasinya besama H.E.R. dan Migos berjudul We Going Crazy pada Kamis (06/05/2021).
Disutradarai oleh Joseph Kahn, klip tersebut menampilkan bagaimana DJ Khaled dan rekan-rekan kolaboratornya melarikan diri dari bencana kebakaran kapal pesiar dan bertahan hidup di pulau terpencil dengan cara yang paling mewah.
Jika dalam film Titanic, orang-orang menyelamatkan diri dari kapal menggunakan sekoci, beda halnya dengan DJ Khaled dan kawan-kawan yang menyelamatkan diri dengan jet ski.
Terdampar di pulau terpencil juga bukan lagi hal yang mengerikan, karena akhirnya mereka mengubah pulau tersebut menjadi surga dunia dengan fasilitas mewah, dengan barang-barang mahal yang ikut terdampar seperti mobil Rolls Royce, perhiasan, pakaian branded, jam tangan, dan banyak lagi.
DJ Khaled bahkan membangun singgasana bak seorang raja di tepi pantai dan berpesta bersama teman-temannya.
Dia juga memamerkan saldo rekeningnya yang tersisa lebih dari 57 juta dolar AS, setelah memesan helikopter dengan biaya lebih dari 7 juta dolar untuk menyelamatkan mereka dari serangan naga di pulau tersebut yang bentuknya mirip dengan Smaug dari film The Lord of the Rings.
We Going Crazy merupakan salah satu bagian dari album ke-12 DJ Khaled berjudul “Khaled Khaled”. Klip ini merupakan video musik kelima yang dirilis DJ Khaled sejak mengeluarkan album barunya pada 30 April 2021.
Sebelumnya, ia telah merilis empat video musik untuk Sorry Not Sorry (feat Jay-Z dan Nas), Where You Come From (feat Buju Banton, Capleton, dan Bounty Killer), Thankful (feat Lil Wayne dan Jeremih), dan Every Chance I Get (feat Lil Baby dan Lil Durk).