Kawula Muda, chemistry antara Jefri Nichol dan Tiara Andini banyak mendapat pujian dari penggemar.
Tiara Andini kembali merilis karya terbarunya dengan meluncurkan video musik berjudul Merasa Indah pada Jumat (28/01/2022).
Untuk video klip dari lagu yang diciptakan oleh Yovie Widianto dan Arsy Widianto itu, Tiara Andini menggandeng aktor beken Jefri Nichol.
Berdasarkan lirik lagunya, Merasa Indah menceritakan tentang seseorang yang sedih dan kecewa karena diberikan harapan semu. Awalnya segalanya terasa indah dan sang wanita diperlakukan seperti seorang ratu. Namun, wanita itu harus merasakan kesedihan sang pria lebih memilih untuk bersama dengan orang lain.
Lagu Merasa Indah merupakan bagian dari tiga lagu baru yang masuk dalam album debut Tiara yang berjudul “TIARA ANDINI”. Album perdananya telah dirilis pada 17 Desember 2021.
Dalam video klipnya, Tiara dan Jefri tampil seperti pasangan kekasih. Mereka terlihat saling menunjukkan kemesraan, romantis, sekaligus kehangatan. Chemistry yang dibangun oleh Tiara dan Jefri tampaknya berhasil membuat netizen terbuai dan memuji akting mereka.
Pujian netizen ini terlihat dari kolom komentar uggahan video musik itu di kanal YouTube Tiara Andini.
“Gak pernah bosen nontonin MV nya akting tiara sm Nichol best banget,” komentar netizen.
“bagus banget suka banget sama chemistry-nya,” komentar lainnya.
“Gak bosen bosen liat MV ini tapi tetap baper ngeliat nya.”
“Wow.. bagus banget. Kalian berdua keren.”
Sementara itu, keakraban Tiara Andini dan Jefri Nichol tidak hanya terlihat di MV Merasa Indah saja. Keduanya juga akan beradu akting di film remake berjudul My Sassy Girl.
Untuk debutnya di dunia seni peran, Tiara merasa sangat antusias sekaligus deg-degan.
“Aku deg-degan banget, aku kan penyanyi, tapi diajak main film, aku mau cuma kaget banget ternyat langsung layar lebar dan lawan mainnya langsung Jefri Nichol. Akku kan kaget banget lah. Tapi aku bersyukur banget isa punya teman baru, pengalaman baru,” ujar penyanyi jebolan Indonesian Idol itu, seperti yang dikutip dari Kumparan.com.
Tiara juga mengungkap bahwa proses syuting film pertamanya sangat menyenangkan. Ia merasa banyak belajar dari peran pertamanya itu.
“Pengalaman tak terlupaan mungkin proses reading itu paling bermakna, itu bener-bener diajarin, jos banget. Aku kaget ternyata syuting begini, prosesnya setengah mat, susah banget tapi karena mau belajar (jadi bisa) dan semoga bisa memuaskan teman-teman yang nonton,” ujarnya.