Kawula Muda, bakal ada siapa lagi ya di EMA 2021?
Ajang MTV Europe Music Awards (EMA) 2021 bakal segera digelar pada 14 November mendatang di Budapest. Mendekati hari-H pihak penyelenggara mulai mengumumkan beberapa nama musisi yang masuk dalam daftar performer di ajang penghargaan musik tersebut.
Ed Sheeran, Imagine, Dragons, Yungblud, Griff, dan Girl in Red, baru saja ditambahkan dalam daftar deretan pengisi acara EMA 2021.
Menyusul perilisan album terbarunya yang berjudul “Equals” pada 29 Oktober lalu, Ed Sheeran berhasil masuk menjadi nomine di EMA 2021 untuk lima penghargaan. Pelantun Shape of You ini dinominasikan untuk kategori Best Artist, Best Pop, dan Best UK and Ireland Act.
Dua nominasi lainnya yaitu Best Song dan Best Video berhasil didapat oleh Ed Sheeran berkat lagu hit terbarunya yang berjudul Bad Habits.
Sementara itu, Imagine Dragons akhirnya kembali ke panggung EMA setelah delapan tahun tidak tampil di ajang tersebut. Imagine Dragons dikabarkan akan menampilkan lagu Enemy bersama dengan rapper J.I.D. Tahun ini, Imagine Dragons berhasil masuk nominasi untuk dua kategori yaitu Best Rock dan Best Group.
Musisi lainnya yang juga dijadwalkan tampil di ajang EMA 2021 adalah Griff. Tahun ini, Griff berhasil menjadi nomine untuk kategori Best Push dan Best New di EMA 2021.
Griff yang dinobatkan sebagai Britt Rising Star pada 11 Mei lalu ini akan memberikan penampilan terbaiknya malam itu. Karena ini menjadi penampilan pertama Griff di ajang EMA.
Penyanyi indie-pop asal Norwegia, Girl in Red, juga terpilih untuk masuk dalam daftar performer di EMA 2021. Musisi yang dinominasikan untuk Best Push, serta Video for Good ini akan menampilkan single Serotonin dari album debutnya yang berjudul “If I Could Make It Go Quiet”.
Pemenang kategori Best Push di EMA 2020, Yungblud dikabarkan akan memberikan penampilan terbaik pada EMA 2021. Yungblud dijadwalkan untuk menampilkan lagu terbarunya berjudul Fleabag di ajang tersebut.
Para musisi ini bergabung dengan deretan performer lainnya yang terlebih dulu diumumkan seperti Maluma, Maneskin, dan Kim Petras. Untuk tahun ini, EMA memilih Saweetie sebagai pembawa acara.
EMA 2021 akan disiarkan secara langsung dari Papp Laszlo Budapest Sportarena di Hongaria pada 14 November 2021 di seluruh saluran MTV. Proses pemungutan suara telah dibuka dan berlangsung hingga 10 November 2021.