Hai Kawula Muda, ada yang comeback nih.
David Guetta dan DJ Morten kembali berkolaborasi di lagu club baru berjudul Permanence yang rilis Jumat (07/01/2022) melalui label Musical Freedom Records.
Single tersebut mengikuti kolaborasi mereka sebelumnya untuk lagu Alive Again dan versi remix Future Rave untuk Titanium (feat. Sia) pada Desember 2021.
Future Rave merupakan genre EDM baru yang diciptakan oleh David Guetta dan Morten dengan menggabungkan gaya musik techno dan progressive house dengan melodi arpeggiator yang agresif, bassline yang gemuk, dan drum yang punchy.
Permanence mungkin terdengar tidak terlalu asing bagi para penggemar yang menyaksikan pertunjukan malam tahun baru David Guetta di Uni Emirat Arab bertajuk NYE Livestream from Louvre Abu Dhabi, karena lagu tersebut sempat dimainkan di sana. Malam itu, Guetta tampil dari sebuah lokasi dengan pemandangan menakjubkan, karena panggungnya langsung menghadap ke Teluk Persia.
Berada di atas mixing yang sangat baik, Permanence menyajikan brass dan synth lead yang sangat khas. Sedari awal, pendengar bisa menikmati suasana dark di dalamnya. Lagu ini merupakan perpaduan yang sangat seimbang antara techno dan progressive house.
Setelah lebih dari selusin karya kolaborasi yang dihasilkan, Permanence jelas bukan proyek kerja sama terakhir antara David Guetta dan Morten. Melihat keduanya sangat menikmati bekerja sama, tentu akan ada lebih banyak banger Future Rave yang akan datang.
Melalui unggahan di media sosialnya, Morten menyebut bahwa Permanence merupakan salah satu lagu yang membuatnya “paling merasa bangga” karena telah menjadi bagian dari lagu tersebut.
Selain Morten, beberapa waktu lalu David Guetta juga sempat berkolaborasi dengan Bebe Rexha, Ty Dolla $ign, dan A Boogie Wit da Hoodie di lagu Family. Ia juga menggandeng MistaJam dan John Newman untuk penggarapan ulang lagu klasik milik Whitney Houston, How Will I Know.
Tahun ini, David Guetta akan melakukan tur di beberapa festival seperti di Ibiza, Creamfields North dan South, Palmesus Festival, Ultra Music Festival, dan Sunrise Festival. DJ asal Prancis itu kemungkinan besar akan membawakan Permanence di salah satu pertunjukan tersebut.
Dengarkan kolaborasi terbaru David Guetta dan Morten berikut ini: