Daftar Lagu yang Diduga Bisa Panggil Hantu, Berani Dengar?

Lo bakal dengerin lagi enggak lagunya?

Ilustrasi hantu (UNPLASH)
Fri, 22 Jul 2022


Mendengarkan lagu adalah hal yang digemari hampir semua populasi di dunia. Berbagai genre musik yang ada seperti rock, pop, jazz, klasik, dan sebagainya.

Namun, bagaimana jika lagu yang sering kita dengar ternyata disebut sebagai lagu pemanggil hantu?

Banyak orang mengatakan, lagu-lagu di bawah ini terdapat kisah mistis bahkan bisa berdampak buruk.

Ilustrasi kuburan (UNPLASH) 

Kita lihat yuk, Kawula Muda, ada lagu apa saja:

1. Lingsir wengi

Kalau yang satu ini, lo pasti udah enggak asing lagi deh. Lagu 'Lingsir wengi' sempat menjadi populer pada film horor 'Kuntilanak' pada beberapa tahun lalu.

Lirik dan melodi dari lagu 'Lingsir wengi' sangat pas dinyanyikan pada malam Jumat Kliwon. Lantunan lirik jawa serta melodi gamelan di lagu ini bisa buat bulu kuduk berdiri.

Dari situlah, lagu ini mistis dan kerap dikatakan bisa panggil hantu Kuntilanak.

2. Nina bobo

Kawula Muda, ternyata, lagu yang sering kita nyanyikan ini, dipercaya sebagai lagu pemanggil hantu, loh!

Di sebuah cerita yang beredar, lagu 'Nina bobo' mengisahkan tentang anak kecil perempuan bernama Nina yang merupakan anak keturunan Belanda.

Akan tetapi, Nina meninggal di usia 4 tahun. Lagu ini sebelumnya dibuat oleh sang ibu untuk menidurkan anaknya.

Lantaran mengalami depresi dan kesedihan mendalam karena ditinggalkan anaknya, ibu Nina terus menyanyikan lagu Nina Bobo.

'Nina bobo' pun dibilang mistis karena lagu untuk orang meninggal.

3. Tinggal kenangan

Terdapat misteri di lagu 'Tinggal kenangan'. Ada kisah wanita yang bunuh diri karena kekasih menjadi salah satu korban kecelakaan yang tragis.

Lagu ini sebenarnya enak saat didengar karena liriknya yang pas di hati. Sayangnya, 'Tinggal kenangan' disebut lagu pemanggil hantu karena sosok arwah wanita yang meninggal tersebut akan merasa terpanggil. Seram juga ya...

4. Asereje

Berikutnya datang dari luar negeri. Lagu 'Asereje' dipopulerkan oleh grup musik Last Ketchup dengan iringan lagu yang enerjik.

Tapi lagu ini sempat heboh karena dianggap sebagai pemujaan setan. Katanya, ada suku asal laut Afrika bagian barat yang disebut suku Assab, menggunakan lagu 'Asereje' dalam ritual memanggil arwah orang-orang yang telah meninggal.

5. Gloomy sunday

'Gloomy Sunday' adalah sebuah lagu yang dikenal sebagai lagu kematian. Ini  bermula pada 1933, saat Lazzlo Javor menulis lagu tersebut.

Awalnya, lagu itu dikarang Lazzlo untuk kekasihnya. Akan tetapi, sesaat setelah peluncuran lagu 'Gloomy Sunday', kekasihnya bunuh diri dan meninggalkan surat terakhir bertuliskan 'Gloomy Sunday'.

Sejak saat itu banyak kejadian aneh. Angka bunuh diri naik tajam yang disebabkan oleh lagu 'Gloomy Sunday'.

Terdapat seorang pegawai negeri Hongaria bunuh diri dengan menembak dirinya. Mayatnya ditemukan dalam posisi menelungkup di atas kertas lirik lagu 'Gloomy Sunday'.

Pada akhirnya lagu tersebut dilarang diputar di tempat umum untuk menghindari hal-hal buruk terjadi.

Berita Lainnya