Kawula Muda, dengan angka tersebut, Justin telah memecahkan rekornya sendiri pada Agustus 2021!
Justin Bieber kembali mencetak rekor baru di industri musik. Artis asal Kanada itu menjadi artis pertama yang memiliki lebih dari 90 juta pendengar bulanan Spotify.
Pencapaian ini sekaligus menjadikan Justin sebagai artis dengan pendengar bulanan terbanyak di platform streaming musik tersebut pada akhir 2021.
Menurut data yang dibagikan Chart Data pada 23 Desember 2021, superstar pop itu telah memiliki 91 juta lebih pendengar bulanan, dengan detail angka 91.824.133.
Di urutan kedua ada Ed Sheeran yang memiliki 80,5 juta pendengar, disusul oleh The Weeknd (78,1 juta), Ariana Grande (73,4 juta), dan Dua Lipa (66,7 juta).
Lima artis lain yang masuk di urutan 10 besar adalah Adele (66,2 juta), Coldplay (62,3 juta), Taylor Swift (60,7 juta), Elton John (60 juta), dan Doja Cat (56,7 juta).
Dengan angka tersebut, Justin telah memecahkan rekornya sendiri, di mana pada Agustus 2021 ia dinobatkan sebagai artis pertama yang mengumpulkan 83,3 juta pendegar bulanan Spotify.
Ini merupakan pertama kalinya ada artis yang berhasil mencetak rekor semacam itu dalam periode yang sama. Rekor pendengar bulanan terbanyak sebelumnya dipegang oleh Ariana Grande ketika mencapai angka 82 juta pada akhir 2020.
Tahun ini, Justin mencetak kesuksesan besar usai merilis album studio keenamnya, “Justice”, pada Maret lalu. Album tersebut memuat sejumlah single hit, termasuk Holy, Lonely, Anyone, Hold On, Ghost, dan Peaches yang menampilkan Daniel Caesar dan Giveon.
Sebulan setelah “Justice” rilis, Justin kembali merilis EP bertema gospel, “Freedom”, yang menampilkan beberapa kolaborator seperti Pink $weats, Tori Kelly, dan Chandler Moore.
Ia juga tampil di beberapa lagu lain, termasuk Don’t Go milik Skrillex, Wandered To LA yang merupakan single anumerta Juice WRLD, serta kolaborasi besarnya bersama The Kid LAROI di lagu Stay.
Sementara itu, beberapa waktu lalu Spotify mengumumkan bahwa single hit Ed Sheeran, Shape Of You, menjadi lagu pertama yang mencapai tiga miliar jumlah streaming di Spotify. Rekor ini diraih hampir lima tahun sejak lagu dari album “÷” (Divide) itu dirilis di platform streaming pada Januari 2017.