Sejarah Baru! aespa Jadi Girl Grup Pertama yang Raih Daesang di The Fact Music Awards 2024

Chukkae aespa dan MY!!

Aespa Berhasil Memenangkan Daesang di The Fact Music Awards 2024 (X/aespa_official)
Mon, 09 Sep 2024

aespa, bikin sejarah dengan jadi girl group K-pop pertama yang berhasil memenangkan penghargaan tertinggi (Daesang) di The Fact Music Awards (TMA) 2024, Kawula Muda!

Acara TMA 2024 sendiri berlangsung megah selama dua hari, dari 8-9 September, di Kyocera Dome, Osaka, Jepang. 

Event ini memang menjadi ajang tahunan dan sudah rutin ngasih apresiasi buat para pelaku Hallyu yang udah kontribusi besar di dunia K-pop. 

Jadi, tidak heran kalau suasananya penuh sorak sorai fans yang datang dari berbagai belahan dunia.

Tahun ini, Seohyun dari Girls' Generation dan Jun Hyun Moo kembali menjadi host utama yang memandu jalannya acara. 

Mereka sudah terkenal sebagai pasangan pembawa acara yang kompak di event-event besar kayak gini.

Di hari kedua pada 8 September, aespa berhasil keluar sebagai pemenang, yang membuat mereka resmi mencatatkan diri sebagai girl group K-pop pertama yang membawa pulang penghargaan tertinggi (Daesang) di Fact Music Awards. 

Aespa menjadi girl group pertama yang memenangkan Daesang di The Fact Music Awards (Tf.co.kr)

Kesuksesan aespa di TMA ini juga gak lepas dari popularitas global mereka yang terus meroket sejak debut, berkat lagu-lagu hits seperti Next Level dan Savage. 

Dengan konsep unik yang menggabungkan dunia virtual dan nyata, aespa berhasil mencuri perhatian fans dari berbagai negara. 

Sebelumnya, Karina, Ningning, Winter, dan Giselle sukses tampil di acara itu dengan bawain lagu-lagu keren dari album baru mereka, Armageddon. Penampilan mereka bener-bener bikin kagum!

Dalam pidato kemenangannya, aespa nggak lupa mengucapkan terima kasih yang mendalam buat para fans setia mereka, MY. 

Mereka memberikan appreciate dukungan dari fans, terutama di saat-saat di mana para member merasa kurang fit dan kondisi kesehatan mereka nggak lagi prima. 

Berkat semangat dan dukungan MY, aespa bisa terus berjuang hingga meraih kesuksesan. Mereka merasa segala kerja kerasnya terbayar berkat para penggemar.

Tapi nggak berhenti sampai di situ, dalam pidato penerimaan tersebut, aespa juga kasih kejutan spesial dengan spoiler album comeback mereka yang akan datang. 

Mereka ungkap kalau album terbaru tersebut bakal diberi judul Whiplash. Bahkan mereka sempat kasih spoiler gerakan dance singkat sebagai petunjuk buat fans tentang apa yang bakal datang. 

Mereka juga menekankan supaya para MY harus terus bersabar dan siap-siap buat lagu-lagu baru plus semua rangkaian promosi yang udah disiapin sepanjang tahun depan. 

aespa janji kalau mereka bakal kasih banyak kejutan dan aksi yang nggak kalah keren dari sebelumnya. 

Di acara ini juga bukan cuma Aespa yang berhasil bawa pulang piala loh, Kawula Muda! 

Ada banyak banget idol K-pop lain yang juga sukses dapetin penghargaan. Yuk, cek daftar lengkap para pemenang dari hari kedua di bawah ini!

Daesang (Grand Prize): aespa

Artist of the Year (Bonsang): aespa, ITZY, JO1, NewJeans

Worldwide Icon: NewJeans

World Best Performer: ITZY, NewJeans

Listeners’ Choice: aespa

Next Leader: NCT WISH

Global Hot Trend: KISS OF LIFE, xikers

Hottest: UNIS

Global Generation: &TEAM

Musinsa Popularity Award: NewJeans

TMA Popularity Award: JO1

Today’s Choice: UNIS

Congratulations buat semua pemenang! 

Berita Lainnya