Kawula Muda, Justin Bieber justru tidak berhasil memenangi satu pun penghargaan.
Ajang penghargaan MTV Europe Music Awards (EMA) 2021 sukses digelar pada Minggu (14/11/2021) waktu Hungaria.
Salah satu hal yang mengejutkan dalam ajang ini adalah Justin Bieber yang sebelumnya mendapatkan delapan nominasi justru tidak memenangi penghargaan satu pun. BTS justru menjadi musisi yang cukup berjaya di ajang ini.
Dalam ajang penghargaan musik tersebut, BTS berhasil menjadi peraih penghargaan terbanyak dengan membawa pulang empat piala sekaligus.
BTS berhasil unggul di kategori Best Pop, Best K-Pop, Best Group, dan Biggest Fans. Ini menjadi salah satu pencapaian terbesar BTS di tahun ini karena grup K-Pop tersebut berhasil unggul dari musisi dunia lainnya yang eksistensinya di bidang musik sudah tidak perlu diragukan lagi.
Untuk kategori Best Pop, BTS berhasil unggul dari Doja Cat, Dua Lipa, Ed Sheeran, Justin Bieber, dan Olivia Rodrigo. Di kategori Best Group, BTS mengalahkan Imagine Dragons, Jonas Brother, Little Mix, Maneskin, dan Silk Sonic.
Sedangkan untuk kategori Best K-Pop, BTS sukses mengalahkan rekan musisi dari satu negaranya yaitu Lisa BLACKPINK, Monsta X, NCT 127, Rose BLACKPINK, dan TWICE.
Kategori terakhir yang berhasil dimenangi BTS adalah Biggest Fans, di mana grup tersebut bersaing dengan Ariana Grande, BLACKPINK, Justin Bieber, Lady Gaga, dan Taylor Swift.
Sementara itu, wakil Indonesia yang berhasil masuk menjadi nomine di ajang ini yaitu Lyodra, harus menerima kekalahan. Untuk kategori Best Southeast Asia, Lyodra harus kalah dari penyanyi asal Singapura, JJ Lin.
Berikut adalah daftar lengkap pemenang MTV Europe Music Awards (EMA) 2021:
Best Artist : Ed Sheeran
Best Song: Ed Sheeran – Bad Habits
Best Video : Lil Nas X – Montero (Call Me By Your Name)
Best Collaboration: Doja Cat ft. SZA – Kiss Me More
Best Group: BTS
Best New : Saweetie
Best Pop : BTS
Best Electronic : David Guetta
Best Rock : Maneskin
Best Alternative : Yungblud
Best Latin: Maluma
Best Hip Hop: Nicki Minaj
Best K-Pop : BTS
Best Push: Olivia Rodrigo
Biggest Fans: BTS
Video for Good: Billie Eilish – Your Power
MTV EMA Generation Change Award
Amir Ashour
Matthew Blaise
Sage Dolan-Sandrino
Erika Hilton
Viktoria Radvanyi
MTV EMA Local Act Winners
Best African Act – Wizkid (Nigeria)
Best Australian Act – Ruel
Best Brazilin Act – Manu Gavassi
Best Canadian Act – Johnny Orlando
Best Caribbean Act – Bad Bunny
Best French Act – Amel Bent
Best German Act – Badmomzjay
Best Hungarian Act – Azahriah
Best India Act – DIVINE
Best Italian Act – Aka 7even
Best Israeli Act – Noa Kirel
Best Japan Act – Sakurazaka46
Best Korea Act – aespa
Best Latin America-North Act – Aleman
Best Latin America- South Act – Tini
Best Latin America – Central Act – Sebastian Yatra
Best New Zealand Act – Teeks
Best Nordic Act – Tessa (Denmark)
Best Polish Act – Daria Zawialow
Best Portuguese Act – Diogo Picarra
Best MTV Russia Act – Max Barskih
Best Southeast Asia Act – JJ Lin (Singapura)
Best Spanish Act – Aitana
Best Swiss Act – Gjon’s Tears
Best U.K & Ireland Act – Little Mix
Best U.S Act – Taylor Swift