Bakal ada AI Idol enggak ya?
Baru-baru ini, beredar rekaman suara Ariana Grande yang menyanyikan berbagai lagu Indonesia, mulai dari lagu pop hingga dangdut. Salah satunya yang paling terkenal yakni “Rungkad”, “Bengawan Solo”, hingga “Komang” yang beredar di media sosial.
Alih-alih dinyanyikan oleh Ariana sendiri, rupanya rekaman suara tersebut dibuat oleh kecerdasan buatan alias artificial intelligence (AI) loh, Kawula Muda!
Diunggah pertama kali oleh kreator @ianyxi, Ian, sang kreator, mengaku menggunakan perangkat lunak Singing Voice Conversation (SVC). Akun berbayar tersebut memang memanfaatkan teknologi AI untuk membuat suara dan musik berdasarkan teks atau referensi yang diberikan oleh sang kreator.
Nah, selain Ariana, rupanya banyak pula musisi dunia papan atas yang menyanyikan lagu Indonesia berkat AI. Berikut daftarnya ya, Kawula Muda!
Selain Ariana, Jungkook BTS juga menyanyikan lagu Indonesia berkat teknologi AI. Diunggah oleh akun Instagram @ianyxi, ia memperdengarkan suara Jungkook apabila menyanyi “Merasa Indah” dari Tiara Andini. Bahkan, ada pula versi duet Jungkook dengan Ariana ketika menyanyikan lagu “Percayalah”, duet duo musisi papan atas Raisa dan Afghan.
Salah satu musisi lain yang menyanyikan lagu Indonesia berkat teknologi AI adalah Jennie BLACKPINK. Sama seperti Ariana, anggota grup asal YG Entertainment tersebut terdengar menyanyikan lagu “Komang”. Lo lebih suka "Komang" versi Ariana atau Jennie, nih?
Masih diunggah oleh kreator yang sama, anggota BTS lainnya yang juga menyanyikan lagu Indonesia lewat AI adalah Taehyung. Suara lembut sang musisi pun menyanyikan lagu “Kau Rumahku” milik Raissa Anggiani.
@harringtonskiw Replying to @daijobu123 #2pac #cintamusepahittopimiring #cover #ai #aicover ♬ Beat Automotivo Tan Tan Tan Viral - WZ Beat
Kali ini, ada pula musik dari AI yang diunggah oleh akun TikTok @harringtonskiw. Dengan menggunakan suara rapper populer 2Pac, terdengar ia yang menyanyikan lagu “Cintami Seperti Topi Miring”.
@fallozza Replying to @mmilkyteaa billie healing 😔🤘🏻#billieeilish #galau #healing #artificialintelligence #cover #unguband ♬ original sound - fallozza
Diunggah oleh akun TikTok @Falloza, terdapat suara Billie Eilish yang diedit oleh AI sehingga menyanyikan beberapa lagu Indonesia. Salah satu yang paling populer adalah “Satu Hari di Hari Raya”. Selain itu, ada pula cover sang musisi “Ocean Eyes” untuk lagi galau “Demi Waktu”.
Selain itu, ada pula video Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang menyanyikan lagu "Asmalibrasi" dari Soegi Bornean. Video Jokowi versi AI itu diunggah oleh akun TikTok @dhamz._ dan viral ke platform sosial media lainnya sampai mencuri perhatian sang penyanyi asli, Fanny Soegi.
Dalam akun Twitter pribadinya, Fanny mengingatkan kalau yang menyanyikan lagu "Asmalibrasi" bukan sosok Jokowi yang asli.
Itu dia beberapa musisi luar negeri sampai petinggi negara yang menyanyikan lagu populer Indonesia berkat AI. Mana favorit lo, Kawula Muda?