Ahmad Dhani Larang Once Bawakan Lagu-Lagu Dewa 19, Kenapa?

Duh kenapa, ya?

Ahmad Dhani larang Once bawakan lagu Dewa 19, kenapa? (FIMELA, DETIK)
Wed, 29 Mar 2023


Secara tiba-tiba, Ahmad Dhani mengatakan jika Once tidak boleh menyanyikan atau membawa lagu-lagu Dewa 19 dalam panggung solonya, Kawula Muda.

"Saya mengumumkan bahwa saya melarang spesifik, saya melarang Once untuk menyanyikan lagu-lagu Dewa 19 sejak saya ucapkan di media hari ini," kata Ahmad Dhani Selasa (28/03/2023) melansir CNN.

Larangan tersebut dikarenakan rencana tur band Dewa 19 yang sedang dan akan berlangsung hingga setelah lebaran 2023, Kawula Muda. Sebab, Ahmad Dhani berharap tur Dewa 19 tersebut berjalan lancar.

Ahmad Dhani dan Once, personil band Dewa 19 (KOMPAS)

"Karena Dewa saat ini sedang melakukan tur setelah lebaran itu setiap minggu dua kali. Jadi tidak boleh ada konser-konser lain yang mengganggu jalannya tur," ucap Ahmad Dhani.

"Saya enggak mau Once nyanyikan lagu Dewa 19 lagi," sambung Ahmad Dhani melansir Kompas.

Meski Ahmad Dhani melarang Once untuk membawakan lagu-lagu Dewa 19, Ahmad Dhani masih mengizinkan lagu ciptaannya selain di Dewa 19 dibawakan oleh Once.

"Lagu-lagu Ahmad Dhani yang lain boleh, khusus lagu Dewa aja. Lagu-lagu saya yang ada di T.R.I.A.D., lagu saya di Ahmad Band, di Reza Artamevia boleh, spesifik di Dewa aja (yang nggak boleh)," kata Ahmad Dhani.

"Jadi ingat ya, Once tidak boleh membawakan lagu-lagu Dewa 19, kalau nyanyi lagu saya yang lain, boleh," Ahmad Dhani menegaskan.

Larangan Once Menyanyikan Lagu Dewa 19 Berawal Dari Masalah Royalti?

Kawula Muda, pernyataan Ahmad Dhani yang melarang Once menyanyikan lagu Dewa 19 tersebut hadir sekitar satu bulan di tengah ramai pemberitaan masalah royalti.

Ali Lubis selaku pengacara yang mendampingi Ahmad Dhani pada pernyataan tersebut juga menjelaskan bahwa Once Mekel akan terancam hukuman pidana 4 tahun penjara jika melanggar larangan tersebut, Kawula Muda.

"Dari pidananya itu ada di pasal 113 UU Hak Cipta dan itu ada sanksi pidananya kalau misalnya dia melanggar pasal 9 ayat 1 huruf C, D, E dan H itu pidananya 3 tahun, dan itu dendanya sekitar kurang lebih 500 juta," terang Ali Lubis.

Diketahui, Ahmad Dhani dan Once sedang menghadapi masalah terkait royalti lagu Dewa 19 ciptaan Ahmad Dhani.

Ahmad Dhani Tak Ada Masalah dengan Once

Meski memang melarang Once untuk menyanyikan lagu Dewa 19 dalam panggung solo, Ahmad Dhani menegaskan bahwa dirinya dan Once tak ada masalah pribadi. 

Bahkan, pembayaran royalti yang Dhani klaim harus terpenuhi dari pihak Event Organizer (EO) selaku penyelenggara acara.

"Saya sih ke sini enggak ada masalah sama Once, sejak awal saya bilang yang harus bayar itu bukan Once, tapi EO. Makanya di Instagram saya, yang saya tanya maksudnya itu EO, yang enggak bayar siapa nih, gitu," kata Ahmad Dhani dikutip dari Kompas, Selasa (28/3/2023).

Langkah ke depan yang Ahmad Dhani dan Once akan ambil adalah menindak EO yang belum membayar royalti kepada mereka.

"Nah rencananya kita akan bertindak, karena ini kan sudah melanggar sebenarnya kan, bukan melanggar tapi berniat untuk menggelapkan," ucap Dhani.

"Ya secara hukum positif itu Once enggak harus izin. Hukum positif ya. Bukan hukum moral. Hukum positif tidak harus izin. Yang harus izin EO-nya, bukan izin ke saya tapi ke WAMI. Jadi jangan salah ini," pungkasnya.

Berita Lainnya