53 Line Up di Hammersonic Siap Tampil Maret 2023

Perhelatan musik metal terbesar di Asia Pasifik, dipastikan tayang 18-19 Maret 2023

Festival musik metal Hammersonic akan digelar kembali pada 18 dan 19 Maret 2023.(Hammersonic.com)
Tue, 10 May 2022


Setelah vakum beberapa tahun akibat pandemi, Hammersonic dipastikan siap meramaikan kembali menyelenggarakan event musik, pada tanggal 18-19 Maret 2023 mendatang.

Selain itu, pihak penyelenggara Hammersonic juga telah mengumumkan line up musisi lokal maupun internasional yang siap meramaikan event tahunan ini. Lebih gila lagi, Hammersonic tahun depan menambahkan jumlah musisi yang akan tampil, dari yang semula 27 band akan menjadi 53 band metal dan rock yang telah dipastikan tampil tahun depan.

"Saya sangat antusias untuk bisa memberikan sajian musik keras terlengkap dan paling fenomenal untuk mengobati rasa kerinduan akan guncangan musik cadas yang beberapa tahun ini terhenti karena pandemi," ujar CEO Hammersonic, Ravel Junardy yang dikutip dari CNN Indonesia, Senin (09/05/2022).

Kembalinya Hammersonic tentu menjadi pelepas dahaga pecinta musik metal, ditambah lagi kejutan 53 band metal yang siap tampil menjadi daya tarik yang besar.

"Sehingga, pada awalnya hanya menampilkan 27 band, kini kami umumkan secara resmi bertambah menjadi 53 band line up," lanjut Ravel.

Salah satu headliner yang akan mengisi Hammersonic 2023 adalah Slipknot, band metal yang cukup ikonis karena penampilan nyentrik dengan topeng seram di atas panggung ini dipastikan akan tampil pada hari kedua.

Kepastian ini didapat dari akun Instagram official Hammersonic yakni @hammersonicfest

Poster Slipknot di Instagram Hammersonic (Instagram/Hammersonicfest)

 

Selain Slipknot, beberapa band metal dan rock juga telah diumumkan bakal ikut mentas di panggung Hammersonic, di antaranya yaitu Trivium Bathuska, Devourment, Within Destruction, Sinister, Comeback Kid, dan Disentomb. Bahkan Ravel masih menyimpan nama-nama besar yang sudah dipastikan bakal hadir di Hammersonic sebagai kejutan.

"Kami pun masih menyimpan beberapa nama band legendaris yang sudah dikonfirmasi tampil sebagai kejutan nantinya bagi para hammerhead," pungkas Ravel.

Pihak penyelenggara juga telah memutuskan kenaikan harga tiket menjadi Rp2.645.000, yang sudah termasuk pajak.

Bagi yang telah membayar tiket pada saat pembatalan Hammersonic 2022, dipastikan tetap bisa menonton Hammersonic 2023 tanpa tambahan biaya.

Update info mengenai Hammersonic bisa diakses melalui halaman resmi hammersonic.com atau sosial medianya @hammersonicfest.

Berita Lainnya