Kawula Muda sudah punya tiketnya, belum?
Joyland Festival Bali 2023 sudah di depan mata nih, Kawula Muda. Digelar pada tanggal 17, 18, dan 19 Maret 2023 di Peninsula Island, Nusa Dua, Bali, Joyland Festival Bali 2023 menjadi wajib untuk lo datangi!
Salah satu alasan utama lo harus datang, yakni Joyland Festival Bali 2023 mengutamakan pengalaman festival yang nyaman, loh. Tidak hanya itu, Joyland Festival Bali 2023 juga akan menghadirkan lebih dari 50 line up dari berbagai genre yang akan membuat festival ini semakin meriah.
Hanya dengan Rp 388.000 untuk tiket harian dan Rp 988.000 untuk 3 day pass, simak alasan dan poin plus kenapa lo wajib datang ke Joyland Festival Bali 2023!
Memilih Bali, tepatnya di Nusa Dua, Joyland Festival Bali 2023 memang tidak setengah-setengah untuk memberikan festival experience next level buat Kawula Muda!
Tidak hanya menjadi destinasi liburan favorit di Indonesia, Bali menjadi destinasi wisata terpopuler kedua di dunia versi Tripadvisor. Dalam penghargaan bertajuk Travellers’ Choice Award for Destination tersebut, Bali bahkan berhasil mengalahkan London, Roma, Paris, Bangkok, hingga New York!
Kawula Muda juga harus tahu, nih. Kabarnya, Joyland Festival Bali 2023 akan mengeksplorasi lokasi yang terletak di pinggir tanjung. Pasti enggak mau ketinggalan untuk menjadi saksi menonton festival musik dengan pemandangan terindah di Indonesia, dong? So, jangan banyak pikir, langsung cus ke Bali buat nonton Joyland Festival 2023, ya!
Pertunjukan musik dengan tiga panggung yang berbeda akan menambah pengalaman festival yang semakin seru, Kawula Muda. Dengan headline internasional dan lokal seperti M.IA., Phoenix, Sigrid, CHAI, Crumb, Black Midi, Andien, Barasuara, Dipha Barus, Hindia, Kunto Aji, Mairakilla, Raisa, Teddy Adhitya, The Adams, White Shoes & the Couples Company, Yura Yunita, dan masih banyak lagi, Kawula Muda dijamin puas! Untuk line up lengkapnya, lo bisa cek di sini.
Sejak tahun 2011, Joyland Festival menyuguhkan konsep festival ramah anak dan dapat dinikmati semua umur, loh! Konsep tersebut juga tidak akan lupa untuk dipakai di Joyland Festival Bali 2023 nanti, Kawula Muda.
Kawula Muda bisa merasakan berbagai aktivitas dan workshop lainnya yang cocok untuk anak-anak hingga dewasa, seperti Linocut Printing, Sashiko Hand-Stitching, Painting on Canvas, Drawing on Tumbler, Paper Mask Craft, Painting on Bucket Hat, Finger Knitting, Face Painting, Colouring, sampai Tarot Reading!
Tidak hanya dengan pasangan atau teman, lo juga bisa bawa keluarga lo ke festival ini! Pengalaman yang seru banget, kan?
Tidak hanya tiga panggung musik utama, Joyland Festival Bali juga akan punya panggung khusus komedi di Area Shrooms Garden! Hosted by one and only Soleh Solihun, Area Shrooms Garden akan menghadirkan lebih dari 10 komedian yang siap membuat suasana festival semakin seru! Sebut saja nama-nama seperti Arie Kriting, Ardit Erwandha, Fajar Nugra, Luqman Baehaqi, Reggy Hasibuan, dan masih banyak lagi. You name it!
Tidak berhenti sampai di situ, akan ada spot pemutaran film pendek yang dikurasi oleh Ifa Isfansyah di Area Cinerillaz, Kawula Muda!
Joyland Festival Bali 2023 juga menghadirkan banyak makanan dan minuman yang dikurasi, Kawula Muda. Pengalaman festival tidak cukup hanya menikmati musik. Namun, mencoba berbagai makanan dan minuman unik di pinggir pantai, Joyland Festival 2023 hadir untuk itu, Kawula Muda! Kabar baiknya, akan ada banyak water station yang tersebar di setiap sudut Joyland Festival Bali 2023. Siapkan tumbler lo, nyanyi dengan keras, stay active during the festival, dan selamat menikmati festival tanpa kehausan!
Diorganisir oleh Plainsong Live, Joyland Festival Bali 2023 siap menghadirkan sebuah festival yang tidak hanya berfokus di musik, namun juga pengalaman baru dalam menikmati festival setiap tahunnya.
Kawula Muda, sudah siap menari bersama di Joyland Festival Bali 2023?