Seiko 5 Sports Akan Merilis Jam Tangan Bertema Anime Naruto dan Boruto

Hai Kawula Muda, siapa yang ngefans sama karakter di anime Naruto sama Boruto?

Seiko 5 Sports Akan Merilis Jam Tangan Bertema Anime Naruto dan Boruto SEIKO Sports 5 Naruto X Boruto. (INSTAGRAM/SEIKO WATCH INDONESIA)
Thu, 01 Oct 2020

Seiko Watch Corporation baru saja merilis sebuah jam tangan bertema anime. Setelah beberapa waktu lalu merilis jam bertema animasi Street Fighter, kini anime Naruto dan Boruto jadi pilihan.

Pihak Seiko memasukkan tema ini ke dalam jenis 5 Sports mereka.

Ada 7 karakter yang akan dihadirkan oleh pihak Seiko, yaitu Uzumaki Naruto, Uchiha Sasuke, Sabaku Gaara, Shikamaru Nara, Rock Lee, Uzumaki Boruto, serta Uchiha Sarada.

Desain jam tangan juga disesuaikan dengan karakter masing-masing seperti pakaian, kepribadian, dan ciri khas.

JAM TANGAN SEIKOSEIKO Sports 5 Naruto. (INSTAGRAM/SEIKO WATCH INDONESIA)

 

Bahkan, ada beberapa detail keren seperti yang ada di karakter Uchiha Sasuke, yaitu jurus yang terdapat pada pola dial jam tangan, mata Sharingan khas keluarga Uchiha di mahkota jam, bahkan simbol Desa Konoha gakurai pada garis horizontal di puncak bezel jam.

Jam tangan ini akan rilis pada Desember 2020. Spesialnya, SEIKO hanya akan membuat jam ini sebanyak 6.500 buah di seluruh dunia. Tentu saja jam ini akan jadi rebutan para pencinta anime Naruto maupun Boruto.

SEIKO Sports 5 Sasuke. (INSTAGRAM/SEIKO WATCH INDONESIA)

 

Seiko Corporate didirikan oleh Kintaro Hattori pada 1881. Baru pada 1892, Seiko mulai merambah dunia jam tangan dan pada 2012 meluncurkan Seiko Astron, jam tangan surya GPS pertama di dunia.

Jam tersebut pun langsung diakui sebagai standar global baru oleh pasar di seluruh dunia.

  • EDITORIAL TEAM:

Berita Lainnya