Seru bangettttt…
Pesta tahun baru yang digelar di Midtown Residence Jakarta sangat luar biasa.
Para tamu sangat antusias mengikuti acara yang bertajuk “Metaphoria Party” ini, Minggu (31/12/2023).
Tahun baru identik dengan minuman beralkohol, akan tetapi Midtown Residence Jakarta menyajikan hal yang berbeda.
Albert selaku Head Chef Midtown Residence Jakarta mengatakan bahwa pihaknya menyajikan beragam minuman pada “Metaphoria Party”. Para tamu bisa mencicipi berbagai minuman yang sudah disediakan, seperti Black Orange atau kopi dengan rasa Jeruk, ada juga Coco Melon campuran dari sirup melon dengan air kelapa ditambah selasih dan jelly kelapa.
“Dengan sajian minuman yang beraneka ragam menjadikan para tamu ingin mencicipi setiap minuman yang bisa dibedakan dari warnanya, seperti hitam mewakili minuman Black Orange atau kopi dengan rasa Jeruk, ada juga Coco Melon campuran dari sirup melon dengan air kelapa ditambah selasih dan jelly kelapa, selain itu juga kita menyediakan Java Tea dengan jelly kelapa. Semua minuman ini sangat disambut hangat oleh para pengunjung, ada juga pengunjung yang memberikan testimoni kalau semua minuman ini cocok untuk keluarga” ujar Albert Head Chef Midtown Residence Jakarta.
Selain minuman yang beraneka, ada banyak sekali hadiah-hadiah yang dibagikan selama berlangsungnya acara. Mulai dari hadiah hiburan untuk anak-anak hingga hadiah utama yaitu voucher gratis untuk menginap dengan kamar yang exclusive.
Para tamu undangan terlihat sangat antusias pada malam itu, juga penuh keseruan dalam merayakan acara pergantian tahun di Midtown Residence Jakarta yang diiringi oleh live musik dari Divirta Band yang berasal dari kota Depok, Jawa Barat.
Saat Divirta Band memainkan musiknya, para tamu sangat menikmati musik dan juga hidangan yang disediakan oleh team Food & Beverage Midtown Residence Jakarta.
Ichwan Kotala selaku HR Manager dari Midtown Residence Jakarta sekaligus ketua panitia acara menyampaikan bahwa pihaknya betul-betul menyiapkan acara ini dengan sangat matang. Lebih lanjut, ia mengatakan bahwa banyak kejutan saat acara berlangsung.
“Kita menyajikan kejutan-kejutan yang menarik, dari awal tamu registrasi kita sudah berikan beberapa barang-barang yang menarik seperti stick lampu warna warni, di tengah acara kita juga berikan kembang api, hingga di akhir acara kita berikan snow spray. Ini menjadikan acara semakin hidup dan konsisten terhadap timeline dari schedule yang sudah dirancang sedemikian rupa. Saya melihat banyak tamu yang terkejut karena dimanjakan oleh acara ini. Semoga acara ini menjadi pembuka untuk Midtown Indonesia agar lebih dikenal luas oleh semua elemen masyarakat,” ungkapnya.
Suasana yang penuh kehangatan juga dapat dirasakan oleh tamu keluarga, dimana mereka dapat berkumpul bersama keluarga dan sanak saudara baik dari dalam kota maupun luar kota. Bukan hanya dari tamu family, namun banyak juga tamu yang hadir untuk merayakan tahun baru bersama kerabat atau teman dengan penuh keceriaan.
Acara yang dilaksanakan di 2 tempat ini memberikan 2 suasana yang berbeda.
Acara pertama dilaksanakan di Town Hall Restaurant yang memberikan suasana intimate dinner dengan sajian makanan yang beraneka ragam, kemudian pada tempat kedua dilaksanakan di Escape (outdoor), di tempat kedua ini terdapat banyak varian makanan yang berbeda, seperti makanan favorit dari anak-anak yaitu curos dan popcorn yang dimasak secara langsung di depan pengunjung.
Letupan yang dihasilkan dari memasak popcorn menjadi tontonan yang membuat anak-anak terheran-heran. Di area Escape tersebut juga dilengkapi dengan dekorasi lampu–lampu yang memiliki kesan tersendiri. Sehingga cocok untuk berfoto maupun membuat video di malam hari.
Pada puncak acara panitia juga sudah menyediakan snow spray yang akan digunakan saat menyambut tahun baru 2024, sebagai property pengganti petasan. Snow spray juga mampu menjadi perhatian bagi para tamu.
Saat malam tahun baru tiba, semua tamu yang hadir merekam momen yang hanya terjadi satu kali dalam setahun tersebut.
Di akhir acara para tamu bermain salju dari snow spray, kebahagiaan terlihat dari anak-anak hingga orang dewasa. Beberapa tamu mengungkapkan bahwa mereka sangat gembira dan bahkan ingin ikut lagi tahun depan.
Salah seorang tamu bahkan menginginkan acara ini dilaksanakan lagi pada tahun depan, dia berkeinginan mengajak keluarganya yang lain untuk ikut serta.
Ini menjadi penyemangat bagi staf Midtown Residence Jakarta khususnya, untuk merayakan kembali acara tahun baru pada tahun depan.
Dokumentasi foto maupun video bisa dilihat di Instagram Midtown Residence Jakarta @midtownresidencejakarta dan banyak promo lainnya.
Tunggu kejutan apa lagi yang akan disajikan oleh team dari Midtown Residence Jakarta. Karena setiap tahun selalu ada keunikan serta kejutannya masing-masing.