Obati Kecemasan dengan Mindfullness, Apa Itu?

Kawula Muda, setelah baca artikel ini, coba langsung praktikkan ya.

Seorang perempuan melakukan latihan pernapasan. (FREEPIK.COM)
Sun, 11 Oct 2020

Sebelum mengetahui caranya mengobati kecemasan dan penyakit mental dengan praktik mindfulness, kamu harus tahu dulu artinya. Apa sih mindfulness itu?

Mindfulness atau yang berarti kesadaran penuh adalah keadaan pikiran yang difokuskan pada situasi yang sedang dirasakan saat ini, tanpa penilaian yang subjektif.

Sembari memberi perhatian penuh kepada momen yang sedang dijalani, praktik mindfulness juga berarti menerima dan mengenali emosi dan perasaan fisik yang terjadi.

Banyak pakar kesehatan dan motivator yang menyarankan praktik mindfulness ini untuk menjaga kesehatan mental supaya lebih stabil dan meredakan stres yang dihadapi sehari-hari.

Lalu, bagaimana cara melakukan praktik mindfulness?

Sebenarnya mudah dan sederhana caranya, namun perlu dilakukan berulang supaya bisa fokus penuh dan mendapatkan hasil maksimal.

Berikut berbagai macam praktik mindfulness pada kegiatan sehari-hari.

1. Latihan pernapasan dengan cara menghirup udara lewat hidung dengan hitungan 1, 2, 3, 4 kemudian ditahan sekitar 3-5 detik, lalu dikeluarkan lewat mulut.

2. Latihan lima indra (menyebutkan 5 hal yang dilihat, merasakan 4 hal yang terjadi, mendengar 3 suara yang ada, mencium 2 aroma yang ada, dan mencicipi 1 hal yang ada).

3. Ketika jalan, berhenti berpikir! Fokuslah dengan bentuk jalan yang sedang kamu lewati, rasakan aspal yang kamu injak, dan benda yang ada di depan kamu. Alihkan perhatian dari pikiranmu, dan fokus kepada tubuhmu.

4. Metode 5 jari. Atur posisi duduk yang nyaman. Setelah itu, pejamkan mata dan pegang kelima jarimu. Secara perlahan, pegang jempol lalu ingat 3 hal yang kamu sukai, lalu pegang telunjuk dan ingat 3 hal yang kamu syukuri di dunia ini, setelah itu pegang jari tengah dan sebut 3 kejadian berkesan yang ada di hidupmu, pegang jari manis dan sebut 3 makanan kesukaanmu. Terakhir, pegang kelingkingmu dan sebutkan 3 hal yang masih ingin kamu capai.

Perempuan sedang mempraktikkan yoga. (FREEPIK.COM)

 

Jika keempat hal di atas tidak mampu menenangkan diri, lakukan praktik mindfulness sesuai dengan hal yang kamu yakini nyaman dan kegiatan yang kamu sukai.

Lalu, apa sih manfaat dari praktik mindfulness ini? Berikut ini daftarnya.

1. Lebih mengenal dengan baik diri sendiri, secara fisik, pikiran, maupun emosional

2. Kesadaran emosional yang lebih tinggi

3. Pereda stres yang menyiksa

4. Dapat mengelola stres dengan lebih baik

Berita Lainnya