Kita harus nanya ke doi tips supaya lolos CPNS ya :)
Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) baru saja merekrut pegawai baru. Uniknya, pegawai baru tersebut adalah seekor kucing, Kawula Muda!
Pertama kali debut lewat akun resmi Twitter @KemenPU pada 5 Januari lalu, seekor kucing betina tersebut rupanya bernama Kokom. Ditandai dengan tanda pengenal dan foto sang kucing, Kokom memiliki jabatan ‘pegawai’ Pranata Teknis Perkochengan PUPR.
“Perkenalkan Kokom, kocheng PUPR,” tulis keterangan media sosial unggahan tersebut.
Pada foto tersebut, terlihat Kokom merupakan kucing dengan garis-garis berwarna abu-abu. Pada lehernya, terdapat ‘tanda pengenal’ berupa dua kalung berwarna merah-pink-kuning-hijau.
Sementara itu, banyak warganet yang turut memberikan komentar pada unggahan tersebut. Selain membandingkan diri dengan Kokom yang kini memiliki pekerjaan resmi, ada pula yang menanyakan fakta seputar Kokom.
Misalnya terkait nama lengkap Kokom. Rupanya, nama lengkap kucing tersebut adalah Ceuceu Kokom Karedok Leunca Harum Mewangi Sepanjang Jalan, Bendungan dan Perumahan’, Kawula Muda!
Selain itu, hal lainnya yang banyak dipertanyakan adalah terkait gaji Kokom. Kepada warganet, Kementerian PUPR memberikan klarifikasi bahwa Kokom tidak bekerja secara gratis. Mengingat beban pekerjaan yang cukup berat, maka Kokom akan diberi tunjangan berupa dry food dan belaian kasih sayang dari para pekerja.
Agar menjadi populer, kini Kokom juga memiliki akun Instagram tersendiri. Untuk lo yang kepo lebih lanjut mengenai Kokom, jangan lupa mengecek @kokom.kucingpupr, ya Kawula Muda!