Nightfall menjadi Inhuman dengan cara yang sama seperti Kamala Khan, yakni terpapar Terrigen Mist.
Inhuman adalah salah satu elemen penting di jagat Marvel. Inhuman sendiri sudah ada sejak tahun 1965. Belakangan eksistensi Inhuman sudah mulai diperlihatkan di Marvel Cinematic Universe (MCU).
Hal itu ditunjukkan lewat kemunculan Black Bolt di film 'Dr. Strange: Multiverse of Madness' dan karakter Ms. Marvel lewat serial 'Ms. Marvel'. Ms. Marvel sendiri menjadi Inhuman karena terpapar Terrigen Mist
Jumlah Inhuman dalam semesta Marvel sendiri tidak bisa dipastikan karena memang tidak sedikit. Hampir di setiap negara terdapat sosok Inhuman, tak terkecuali di Indonesia.
Dalam komik Marvel, terdapat seorang perempuan asal Jakarta yang menjadi Inhuman, karakter tersebut bernama Nightfall. Nightfall menjadi Inhuman dengan cara yang sama seperti Kamala Khan, yakni terpapar Terrigen Mist.
Kesamaan nasib menjadi seorang Inhuman tidak lantas memiliki tujuan yang sama. Berbeda dengan Kamal Khan yang menjadi superhero sebagai Ms. Marvel, Nightfall justru memilih menjadi supervillain.
Nightfall sendiri pertama kali muncul di komik New Warriors Vol. 5 #7 (2014) karya Christopher Yost dan Marcus To. Nightfall memilih pergi dari Jakarta ke Orollan setelah mengetahui bahwa tubuhnya mengalami perubahan sebagai Inhuman.
Nightfall memiliki kekuatan yang cukup unik, ia juga menjadi satu dari sedikit karakter di Marvel yang terhubung langsung dengan dimensi Darkforce. Dengan kekuatannya itu, Nightfall mampu menciptakan, memanipulasi, dan mengendalikan energi Darkforce, dan membuatnya bisa berteleportasi.
Selain berteleportasi, Nightfall memiliki kemampuan telepati. Ia mampu terhubung dengan kota Orollan, sehingga ia bisa merasakan apa yang sedang terjadi di sana meski dari jarak jauh.
Hadirnya Black Bolt dan Ms. Marvel di MCU tidak menutup kemungkinan akan hadir karakter-karakter Inhuman lainnya di masa mendatang, termasuk karakter Nightfall.