Kawula Muda, penawaran menarik gak nih?
Kawula Muda, memiliki pekerjaan yang menyenangkan dengan upah yang sangat besar tentunya menjadi impian setiap orang. Namun, terkadang "menyenangkan" juga seringkali relatif, tak semua orang bisa merasa enjoy dengan pekerjaan "menyenangkan" itu.
Melansir USSfeed, rupanya ada satu pekerjaan yang benar-benar menyenangkan dan menawarkan upah yang terbilang sangat besar yaitu sekitar US$90.138 atau setara dengan Rp1,3 Miliar. Pekerjaan itu disebut Imagineers atau Imagineering.
Pasalnya, Imangineers ditugaskan untuk merancang setiap wahana yang ada di taman hiburan Disney. Tak hanya sekadar merancang, kamu juga harus memikirkan detail-detail terkecil seperti penggunaan komposisi warna di pagar, hingga menganalisa apakah wahana tersebut dapat memberi pengalaman yang berkesan untuk pengunjung.
Jeanette Lomboy, Wakil Presiden Imagineer Disney, mengungkapkan bahwa menjadi Imagineer juga harus bertanggung jawab dengan cara bekerja wahana itu.
“Di mana pun kami memiliki taman hiburan di seluruh dunia, kami memiliki sekelompok Imagineer yang ada di sana untuk mempertahankan pengalaman tamu kami,” tambah Lomboy.
Sementara itu, salah satu staf Imagineer yang bekerja di Disney, Dave Durham, juga menjelaskan bagaimana tugasnya sehari-sehari. Ia mengatakan bahwa dirinya melakukan "survey" dengan mengunjungi taman hiburan bersama keluarganya selayaknya pengunjung lainnya.
Ia pun mengantre, melihat semua detail, dan menikmati wahana secara langung. Tentunya, Imagineer bisa mendapatkan sudut pandang pengunjung sebagai bekal mereka dalam mendesain sebuah wahana nantinya.
Pun seorang Imajiner harus bisa menyiapkan wahana tersebut pada hari pembukaan dengan baik, serta kelanjutan atraksi-atraksi lainnya.
Untuk menjadi seorang Imagineer, kamu harus memiliki latar belakang sebagai desainer, ilustrator, arsitek, hingga insinyur.
Tertarik enggak, nih, Kawula Muda?