Kawula Muda, buat kalian yang suka minum kopi dan bersepeda, jangan sampai gak tahu info ini ya.
Kalian baru mulai gemar bersepeda, tetapi sebelumnya sudah lama menjadi penggemar kopi? Apakah dua hal ini bisa menjadi kombinasi yang baik bagi tubuh?
Kafein identik dengan kinerja fisik dan mental yang lebih baik. Otak, dengan neurotransmitter adenosinnya, jika terakumulasi dalam neuron akan menciptakan efek kantuk.
Yang dilakukan kafein adalah memblokir reseptor ini, sehingga menyebabkan neuron kita terus bekerja dengan kecepatan penuh.
Maka, jika kalian memilih bersepeda pada pagi hari, untuk melawan rasa kantuk dan lemas kalian perlu minum secangkir kopi dulu supaya jadi lebih segar.
Itu saja? Tidak. Ternyata menurut beberapa penelitian ada berbagai manfaat sehat kalau minum kopi sebelum mulai olahraga di pagi hari.
Dikutip dari brujulabike.com, hellosehat.com, dan klikdokter.com, berikut penjelasan seputar manfaat kopi, dan jangan takut untuk ngopi sebelum berolahraga, termasuk bersepeda.
Menurut sebuah penelitian dari University of Illinois di Amerika Serikat (AS), minum kopi kira-kira satu jam sebelum berolahraga mampu mencegah nyeri otot.
Hasil penelitian serupa juga dibuktikan oleh para ahli dari University of Georgia di AS. Minum kopi satu jam sebelum berolahraga bisa mengurangi rasa nyeri hingga 48 persen. Dengan begitu, kalian pun jadi lebih nyaman bersepeda.
Para ahli dari University of Ryukyus di Jepang berhasil membuktikan bahwa minum kopi mampu melancarkan sirkulasi darah hingga sebesar 30 persen.
Semakin lancar aliran darah, seluruh bagian tubuh, seperti jaringan-jaringan otot dan tulang, akan mendapatkan suplai oksigen dan sel darah putih yang cukup.
Hal tersebut akan membantu kerja otot dan tulang selama kalian aktif bergerak atau berolahraga. Maka, performa olahraga kalian pun jadi lebih baik.
Sebuah penelitian dalam Journal of Applied Physiology menunjukkan kalau minum kopi sebelum olahraga bisa membantu meningkatkan ketahanan fisik. Kalian jadi tidak mudah lelah dan bisa lebih menikmati latihan kebugaran setiap hari.
Pasalnya, kafein dalam kopi memang mampu menyegarkan pikiran serta membuat kalian merasa lebih bertenaga.
Setelah berolahraga, banyak orang yang sengaja makan, minum minuman isotonik, atau tidur untuk meningkatkan kembali stamina tubuhnya. Ada juga yang sengaja minum kopi untuk mendapatkan manfaat yang sama. Boleh?
Sebuah studi yang diterbitkan secara online pada Journal of Applied Physiology melaporkan bahwa kopi dapat membantu seseorang lebih cepat pulih dari kelelahan setelah olahraga.
Hasil penelitian tersebut menunjukkan bahwa atlet yang mengonsumsi kafein sekaligus karbohidrat memiliki glikogen besar 66% lebih cepat dibanding atlet yang hanya mengonsumsi karbohidrat.
Saat berolahraga, tubuh menggunakan gula dalam darah sebagai energi. Saat glukosa habis, maka tubuh akan menggunakan glikogen, yaitu glukosa yang disimpan otot sebagai cadangan. Jika kedua sumber energi ini habis, tubuh akan menjadi lemas dan lelah.
Untuk mengembalikan energi yang hilang, kalian perlu mengonsumsi makanan yang mengandung karbohidrat. Sayangnya, tubuh perlu waktu untuk mengolah karbohidrat menjadi energi.
Agar lebih cepat, kafein pada kopi bisa membantu meningkatkan proses penyerapan karbohidrat menjadi energi dan meningkatkan aktivitas beberapa enzim yang berperan dalam pembentukan glikogen.
Keringat yang keluar saat kalian melakukan berbagai gerakan, menandakan bahwa kadar cairan dalam tubuh berkurang. Nah, kopi yang mengandung air juga bisa meningkatkan cairan tubuh.
Namun, harus tetap utamakan minum air putih untuk menjaga tubuh tetap terhidrasi. Tubuh yang terhidrasi dengan baik akan membantu meningkatkan stamina tubuh lebih cepat.
Yang perlu diingat adalah, kopi yang dikonsumsi sebelum maupun sesudah bersepeda tidak boleh mengandung susu sapi atau gula dalam jumlah yang banyak.
Susu akan diproses lebih lama oleh tubuh sehingga memunculkan risiko gangguan pencernaan saat sedang bersepeda. Kopi yang terlalu manis juga bisa membuat gula darah tidak stabil. Penelitian menunjukkan manfaat terbaik muncul bila kopi diminum tanpa susu.
Selamat mencoba!
Nah, untuk kamu yang mau ikutan Mendadak Sepedahan dan sudah daftar, ini password untuk tanggal 25 Agustus 2020 itu adalah, "Gue yakin banget, Prambors dan United Bike pilih gue!”. Jangan sampai salah ya Kawula Muda.
Buat kamu yang belum daftar, buruan daftar sekarang! Jangan lupa ya, pas ditelepon Prambors jangan bilang halo, tapi "Gue yakin banget, Prambors dan United Bike pilih gue!".