Pusss ckckckckck pussss....
Kawula Muda, lo sadar atau tidak? Sebagian besar orang Indonesia ketika melihat kucing, memanggilnya dengan sebutan "Pus", secara refleks kucing tersebut akan merespons dengan menghadap ke arah kita dan mendekat.
Dilansir dari Berita99.co, panggilan ini diketahui berasal singkatan dari kata bahasa Inggris, Pussy yang diartikan ke dalam Bahasa Indonesia yaitu, Kucing.
Lantas apa yang memengaruhi kucing mampu memberikan respons seperti menoleh dan mendekat saat dipanggil dengan sebutan kata Pus?
Ternyata dari fenomena itu, dapat dikaitkan dengan penelitian Pavlov yang dilakukan oleh Ivan Pavlov, menjelaskan tentang bagaimana keterkaitan penandaan dalam pemberian makan kepada anjing.
Dalam penelitiannya, Ivan Pavlov melakukan kegiatan pemberian makanan kepada anjing, dengan membunyikan lonceng sebagai tanda waktu makan.
Pavlov melakukan kegiatan itu, secara setiap hari, dan lama-lama anjing tersebut terbiasa dengan bunyi lonceng sebagai tanda waktu makan.
Hal tersebut rupanya juga bisa dikaitkan dengan tingkah laku kucing yang terbiasa dipanggil Pus untuk dikasih makan.
Seseorang yang menyebut kucing dengan panggilan Pus membuat harapan kucing tersebut untuk mendapatkan sesuatu.
Maka dari itu, jangan heran dengan refleks yang diberikan oleh kucing saat dipanggil dengan sebutan Pus. Kucing-kucing itu akan menganggap sebutan itu menjadi tanda sayang dan pemanggil dengan harapan orang akan memberikan elusan dan makanan kepadanya.
Namun, yang perlu diketahui mengenai panggilan Pus pada kucing itu tidak selalu berpengaruh untuk semua kucing memberikan respons. Hal itu berkaitan dengan kebiasaan saja.
Sama seperti Kawula Muda yang memiliki kucing peliharaan dan membiasakan diri untuk memanggil kucing peliharaan dengan nama kesayangannya, sehingga kucing lo mampu memberikan respons untuk patuh pada perkataan dan isyarat lo, Kawula Muda.
Kali ini Prambors mau menguji pengetahuan lo. Bagi yang beruntung dan bisa menjawab bakal dapat hadiah Merchandise Prambors!
Ini contoh merch-nya, Kawula Muda!
Untuk dapatkan Merchandise Prambors di atas, yuk, jawab pertanyaan di bawah ini!
Orang yang memelihara kucing atau hewan berbulu lainnya biasa memanggil peliharaan mereka dengan sebutan Anabul.
Apa kepanjangan dari bahasa gaul 'Anabul'?
A. Anak Bulu
B. Anak Bulan
Jawab pertanyaannya dalam link berikut ya QUIZ MANGKAL PAGI RYO.
Pemenang beruntung dengan jawaban benar bakal dihubungi oleh tim Prambors. Good luck, Kawula Muda!