Kawula Muda, potongan French Crop masih tetap keren dan wajib dicoba, loh
Kawula Muda, potongan French Crop memang tidak lekang oleh waktu, nih. Model rambut pria French Crop ini dibuat dengan menjaga agar ujung-ujung rambut menjadi rapat dan kencang, serta bagian belakang dan samping tetap tipis.
Potongan rambut pendek pria yang satu ini akan memberikan kesan rambut model lurus, tetapi dengan sedikit volume di bagian atas.
Faktanya, gaya rambut French Crop juga masih menjadi tren di tahun 2023 loh, Kawula Muda. Potongan rambut ini juga tidak memerlukan perawatan yang rumit dan cocok untuk semua situasi, baik formal maupun santai.
Ditambah lagi, potongan ini cocok untuk hampir setiap jenis rambut, baik lurus maupun keriting. Jadi, sebelum memutuskan untuk mengganti gaya rambut menjadi French Crop, simak variasi model rambut French Crop untuk pria di bawah ini!
Sesuai namanya, variasi ini adalah model potongan yang paling standar untuk French Crop. Model standard French Crop memiliki semua elemen yang membuat gaya ini terlihat unik.
Dimulai dari bagian atas yang pendek, garis seperti mangkuk, pinggiran yang dipotong, dan sisi yang tipis. Sedikit tips, lo bisa membuat rambut bagian samping lebih tipis untuk tampilan yang lebih segar!
Salah satu variasi potongan rambut French Crop yang populer adalah textured crop. Potongan ini akan menampilkan bagian atas yang lebih panjang dengan tekstur yang banyak.
Nantinya, pinggiran dan sisinya kurang lebih sama, sedangkan bagian atasnya yang paling banyak berubah.
Model ini paling cocok untuk pemilik rambut keriting yang secara alami dapat menahan banyak tekstur.
Potongan ini juga terlihat cocok untuk pemilik rambut bergelombang. Pasalnya, gelombang pada rambut bisa menambahkan tekstur yang bagus ke bagian atas dan melengkapi bentuk yang dipotong.
Kata siapa model rambut mullet hanya itu-itu saja? Menariknya, salah satu variasi potongan French Crop adalah Mullet Crop, loh. Potongan mullet memang sedang digandrungi akhir-akhir ini setelah cukup populer di tahun 80-90an. Kombinasi yang berani ini akan memadukan mullet bergaya 80-an dengan French Crop yang panjang dan berantakan.
Nantinya, akan terlihat gaya unik yang memberi kesan tampilan anak band dengan rambut acak-acakan alami. Salah satu gaya rambut yang paling dicari, nih!
Buat lo yang ingin menutupi dahi dan ingin mempertahankan poni lo, potongan casual fringe cocok banget, nih. Potongan rambut ini akan mengambil gaya potongan French Crop dan menambahkan aksen ‘kacau’ atau berantakan di bagian depan.
Pinggirannya jauh lebih panjang dan hanya sedikit dipotong, untuk memberikan tampilan yang serupa.
Model ini bisa jadi pilihan yang bagus jika lo menyukai potongan French Crop, tetapi menginginkan sesuatu yang lebih santai.
Sedangkan untuk lo yang ingin terlihat lebih rapi dan klimis, polished crop jawabannya. Potongan yang satu ini sangat rapi dan seperti dipoles, sehingga tidak memiliki sehelai rambut pun yang tidak pada tempatnya.
Bagian atas terlihat rapi karena kependekannya. Ditambah bagian tipis yang tinggi membuat sisi-sisinya tetap rapi. Dengan potongan rambut ini, dijamin wajah lo akan lebih terlihat dan tampilan lo lebih segar secara keseluruhan!
Jadi, sudah siap tampil kece dengan potongan rambut French Crop?