Hai Kawula Muda, ini dia 20 maskapai penerbangan terbaik tahun ini.
Di tengah situasi industri penerbangan yang masih tidak menentu, lembaga keselamatan penerbangan dan peringkat produk asal Australia, AirlineRatings.com merilis daftar tahunan Maskapai Terbaik Dunia 2022.
Posisi teratas masih ditempati oleh Qatar Airways yang selama dua tahun berturut-turut alias mempertahankan posisinya sebagai yang terbaik, menurut pemeringkatan ini.
Menurut AirlineRatings.com, komitmen maskapai untuk terbang selama setidaknya dua tahun terakhir adalah salah satu faktor penentu.
Dikutip dari CNN, tak hanya sebagai maskapai terbaik dunia, Qatar Airways juga menyabet penghargaan Excellence in Long Haul - Middle East/Africa (penerbangan Jarak Jauh Terbaik di Timur Tengah/Afrika) dan Best Business Class award (Penghargaan Kelas Bisnis Terbaik).
"Keputusan Qatar Airways tetap mengudara selama pandemi membuatnya bisa menjadi maskapai internasional terbesar di dunia dan membukukan keuntungan besar, satu-satunya maskapai yang melakukan itu," ujar pemimpin redaksi AirlineRatings.com, Geoffrey Thomas.
Di posisi kedua juga masih ditempati oleh Air New Zealand, yang juga menempati posisi yang sama pada 2021.
AirlineRatings.com menilai Air New Zealand sebagai maskapai dengan pilihan Kelas Ekonomi dan Ekonomi Premium Terbaik, serta Penerbangan Jarak Jauh Terbaik untuk kawasan Pasifik.
Penilaian menggunakan metodologi berbasis nilai yang objektif. Kriteria yang dinilai meliputi keselamatan dan produk, ulasan penumpang, usia armada, profitabilitas (keuntungan), dan komitmen terhadap lingkungan.
Secara lengkap, berikut daftar maskapai terbaik dunia 2022, menurut pemeringkatan AirlineRatings.com:
1. Qatar Airways
2. Air New Zealand
3. Etihad Airways
4. Korean Air
5. Singapore Airlines
6. Qantas
7. Virgin Australia
8. EVA Air
9. Turkish Airlines
10. All Nippon Airways
11. Cathay Pacific Airways
12. Virgin Atlantic
13. Japan Air Lines
14. JetBlue
15. Finnair
16. Emirates
17. Hawaiian
18. Air France/KLM
19. Alaska Airlines
20. British Airways.