Selamat Hari Perempuan Internasional ya, Kawula Muda!
Tahun ini, perayaan Hari Perempuan Internasional atau International Women’s Day yang diperingati setiap 8 Maret mengusung tema #EmbraceEquity atau #RangkulKesetaraan. Indonesia pun merupakan salah satu negara yang turut merayakan peringatan tersebut.
Hari Perempuan Internasional yang sudah dirayakan sejak tahun 1911 lalu diperingati untuk memperjuangkan kesetaraan gender di dunia.
Saat ini, banyak tokoh perempuan inspiratif dari berbagai negara dan bidang yang terus berkembang. Keberadaan mereka menjadi penting, mengingat hingga kini, perjuangan perempuan untuk mencapai kesetaraan tidaklah mudah.
Kawula Muda, untuk meramaikan perayaan Hari Perempuan Internasional, Tim Prambors akan menyajikan beberapa tokoh wanita inspiratif dari berbagai bidang dengan prestasi yang sudah tidak diragukan lagi.
Tidak lupa, kalimat yang mereka lontarkan juga memotivasi para perempuan untuk terus maju dan memperjuangkan hak mereka.
Simak di bawah ini ya, Kawula Muda! Ada idola lo, enggak?
Sosok pertama adalah Anna Wintour, seorang wartawan yang sukses menjadi salah satu wanita inspiratif yang paling berpengaruh di dunia fashion. Anna dikenal sebagai pemimpin redaksi Vogue Amerika, majalah mode dan gaya hidup bergengsi di dunia.
Ia menjadi tokoh kunci yang memainkan peranan penting ketika Vogue sedang berjuang dan berhasil mengembalikan Vogue menjadi salah satu majalah yang diperhitungkan hingga kini!
Anna berhasil membuat sebuah image yang khas dan fierce melalui tampilan khasnya dari gaya rambut pageboy bob dan kacamata hitam.
Anna bahkan mendapatkan penghargaan dari Ratu Elizabeth II, loh. Ia diangkat menjadi Dame Commander of the Order of the British Empire oleh Ratu Elizabeth II selama Penghargaan Tahun Baru 2017.
"Gagasan bahwa seorang wanita kontemporer harus terlihat jantan untuk dianggap serius sebagai pencari kekuasaan terus terang mengkhawatirkan." -Anna Wintour.
Melansir Kumparan, Francoise Bettencourt Meyers, cucu pemilik merek kecantikan L’Oreal yang kini menjadi bos L’Oreal menjadi perempuan terkaya dunia versi Majalah Forbes per 1 Maret 2023.
Lebih membanggakannya lagi, ia menjadi satu-satunya perempuan di daftar 10 orang terkaya dunia, loh. Francoise diketahui memiliki kekayaan lebih dari Rp 1 triliun, Kawula Muda!
Tidak hanya itu, Francoise diketahui juga merupakan seorang penulis, loh. Meski kerap menghindari sorotan publik, kesuksesan Francoise mempertahankan merek keluarganya tersebut patut diacungi jempol dan menjadikannya sebagai seorang wanita inspiratif!
"Sangat penting untuk memprioritaskan hidup dan bisnis Anda dengan cara yang sejalan dengan apa yang paling Anda hargai." -Francoise Bettencourt Meyers.
Siapa yang tidak mengenal Sri Mulyani? Seorang wanita inspiratif yang kini menjabat sebagai Menteri Keuangan Republik Indonesia ini merupakan salah satu sosok yang sudah mendunia dengan prestasinya, loh!
Tidak hanya berjasa dalam permasalahan keuangan di Indonesia, Sri Mulyani juga diketahui pernah bekerja di Bank Dunia, Kawula Muda. Namanya juga selalu muncul di daftar-daftar prestisius di Forbes, Fortune, hingga The Muslim 500.
Sri Mulyani juga telah menjabat sebagai Menteri Keuangan selama tiga periode, yakni ketika Presiden Susilo Bambang Yudhoyono dan kabinet Jokowi jilid 1 dan 2.
"Semua kekecewaan harus dialirkan menjadi energi positif untuk bekerja dengan lebih baik dan lebih keras lagi, sehingga berbagai prestasi yang lebih baik dan lebih tinggi bisa diraih." -Sri Mulyani.
Taylor Swift layak dijuluki sebagai Ratu di industri musik saat ini. Ia menjadi sosok perempuan inspiratif yang mencurahkan jiwanya lewat karya-karya dan selalu menyabet berbagai rekor, penghargaan, dan kesuksesan yang mendunia.
Tidak hanya menjadi salah satu selebriti dengan bayaran termahal di tahun 2023 menurut Forbes, Taylor juga pernah menjadi sosok termuda di daftar Wanita Berpengaruh Forbes 2020 pada kategori media dan hiburan.
Sosok penulis lagu berbakat ini juga pernah menjadi tokoh melawan pelecehan seksual versi majalah Time dan mendukung hak bayar yang layak bagi para seniman.
"Jangan pernah percaya siapa pun yang mengatakan Anda tidak pantas mendapatkan apa yang Anda inginkan." -Taylor Swift.
Maudy Ayunda menjadi salah satu wanita inspiratif yang pantas dijadikan role model, Kawula Muda. Jika kita kembali mengingat beberapa waktu lalu, Maudy berhasil diterima di dua Universitas bergengsi dunia, yaitu Stanford dan Harvard University.
Tidak hanya itu, dalam jenjang pendidikan S1, Maudy berhasil menjadi satu-satunya mahasiswi Indonesia di jurusan PPE (Philosophy, Politics, and Economics) Universitas Oxford.
Setelah kembali ke Indonesia, Maudy menjadi salah satu tokoh perempuan inspiratif yang aktif menjadi pembicara dalam forum-forum internasional. Maudy juga menguasai beberapa bahasa dan aktif di program sosial!
"Semua manusia itu indah dengan cara yang mereka pilih." -Maudy Ayunda.
Pengarang tersukses di dunia berhasil disabet oleh J.K. Rowling, Kawula Muda. Kesuksesan serial Harry Potter yang ia tulis berhasil menjadikannya sebagai salah satu wanita inspiratif di dunia yang tidak boleh dilewatkan.
Banyak orang mengetahui, jika naskah awal Harry Potter berkali-kali ditolak oleh penerbit, Kawula Muda. Namun, Rowling tidak pernah menyerah dan terus berusaha mengirimkan naskah Harry Potter. Kini, Harry Potter menjadi salah satu waralaba terlaris di dunia, Kawula Muda!
"Jika Anda ingin tahu seperti apa pria itu, perhatikan baik-baik bagaimana dia memperlakukan bawahannya, bukan yang sederajat." -J.K. Rowling.
Ayu Gani berhasil menjadi juara Asia’s Next Top Model pada tahun 2015. Namanya kemudian meroket dan merambah ke dunia model mancanegara dan dapat dikatakan merupakan seorang perempuan yang inspiratif.
Saat ini, Ayu juga merambah ke dunia bisnis. Diketahui, sekarang ia tengah merintis bisnis di New York. Ayu juga diketahui membintangi "The Where Next Club", sebuah program yang dirancang Glenfiddich.
Dalam karier modelnya, ia diketahui mendapat semangat yang berarti dari sang Ibu yang meyakinkan dirinya untuk selalu percaya diri, Kawula Muda. Psst, dulu Ayu seorang yang tomboy dan cuek, loh!
"Saya tetap harus berdiri tegak dan anggap saja semua sebagai tantangan dalam hidup. Cukup buktikan dengan keberhasilan." -Ayu Gani.
Meski sudah memutuskan untuk gantung raket atau pensiun dari dunia bulu tangkis, kisah wanita inspiratif yang satu ini tidak boleh dilewatkan, Kawula Muda.
Menjadi salah satu pemain yang diperhitungkan di dunia bulu tangkis, nama Greysia Polii sudah tidak asing bagi banyak orang. Pada tahun 2020, Greysia berhasil mendapatkan medali emas di Olimpiade Tokyo bersama Apriyani Rahayu, partnernya untuk kategori ganda putri.
“Bakat dan talenta bisa membawa kita ke puncak tetapi karakter yang akan mempertahankan itu.” -Greysia Polii
Perdana Menteri Selandia Baru, Jacinda Ardern, menjadi sosok wanita inspiratif selanjutnya. Jacinda mendapat sorotan dunia karena sikapnya yang empati kepada umat Muslim di negaranya setelah ada serangan teroris di Christchurch.
Jacinda juga terus mendapat pujian karena pemerintahannya sukses menangani COVID-19, yang mana Selandia Baru menjadi negara-negara pertama yang berani untuk menerapkan lockdown. Hingga kini, jumlah meninggal akibat COVID di negaranya hanya 26 orang.
Tidak hanya itu, kebijakan-kebijakan yang ia buat juga sukses membuat Selandia Baru menuai prestasi, loh. Selandia baru juga dikenal dengan pendidikannya yang terbaik di dunia.
"Saya tidak berpikir bahwa generasi berikutnya harus takut menjadi diri mereka sendiri daripada memastikan harapan tentang apa yang seharusnya mereka lakukan." -Jacinda Ardern.
Selebriti Hollywood Kylie Jenner yang merupakan salah satu dari klan Kardashian ini juga menjadi sosok wanita inspiratif masa kini. Dimulai dari dirinya yang merintis usaha ketika muda dan menjadi salah satu pebisnis wanita yang diperhitungkan. Selain itu cara Kylie mendidik anak-anaknya juga patut ditiru, loh!
Pada 2019, Kylie Jenner berhasil meraih gelar miliarder berkat produksi kosmetiknya, Kylie Cosmetics. Ia merupakan pendiri perusahaan tersebut di usia yang masih belia, yaitu 18 tahun.
Pada 2020, Forbes menyebut Kylie sebagai selebritas dengan bayaran tertinggi, mengalahkan Kanye West, Cristiano Ronaldo, hingga Neymar.
"Saya tidak ingin menjadi panutan yang buruk." -Kylie Jenner.
Selamat hari Perempuan Internasional, Kawula Muda. Siapa tokoh wanita inspiratif kesukaan lo?