Pertanyaannya, emang gandengan buat couple-nya udah ada, Kawula Muda? Xixixixi
Hari raya Idul Fitri adalah saat yang tepat untuk berkumpul bersama keluarga dan kerabat terdekat. Selain itu, Lebaran juga merupakan waktu yang tepat untuk tampil stylish dan harmonis dengan pasangan lewat baju couple lebaran.
Namun, sering kali, rasa bingung muncul ketika memilih padu padan busana yang tepat dengan pasangan. Namun, jangan khawatir ya! Berikut 10 inspirasi padu padan baju couple Lebaran yang akan membuat lo dan sang pasangan tampil stylish serta harmonis, Kawula Muda!
Baju kebaya modern merupakan salah satu pilihan terbaik untuk tampilan Lebaran. Padu padan baju kebaya dengan warna yang senada atau padu padan dengan baju koko pasangan dapat menciptakan harmoni dalam tampilan.
Warna pastel seperti soft pink, baby blue, dan mint green menjadi trend pada Lebaran tahun ini. Padu padan baju couple dengan warna-warna pastel dapat menciptakan kesan yang lembut dan cocok untuk suasana Lebaran yang penuh kasih sayang.
Warna monokrom seperti hitam, putih, atau abu-abu dapat menciptakan kesan yang elegan dan klasik. Lo dapat mencocokan motif pakaian satu sama lain sehingga tampak menyatu dan harmonis, Kawula Muda!
Batik adalah pakaian tradisional yang tetap menjadi favorit pada Lebaran. Padu padan baju couple dengan motif batik yang serupa dapat menciptakan tampilan senada yang menarik perhatian.
Model baju kaftan yang berbahan silk tentu memberikan kenyamanan sekaligus kesan elegan. Karena itu, jenis baju ini dapat menjadi pilihan bagi lo yang ingin tetap adem dan nyaman selama berkunjung ke rumah saudara kala Lebaran, ya Kawula muda!
Warna-warna bold seperti merah, ungu, dan hijau tua dapat menciptakan tampilan yang berani dan mencolok. Padu padan baju couple dengan warna bold dapat membuat lo dan pasangan terlihat menonjol dan percaya diri.
Gaya ini cocok untuk lo yang suka dengan baju tradisional Korea Selatan, hanbok. Dengan membuat aksen serupa hanbok di bagian atas, lo dapat menggunakan motif batik sebagai isian rok loh, Kawula Muda! Kemudian, cocokkan motif tersebut dengan baju batik sang pasangan.
Menggunakan pakaian dengan motif couple juga dapat menjadi pilihan padu padan baju saat lebaran. Misalnya saja set pakaian ala keluarga kecil Ammar Zoni serta Irish Bella. Bersama sang buah hati, ketiganya kompak mengenakan padu padan warna pink, hijau, dan dusty pink.
Tak harus selalu warna senada, lo juga dapat memadukan pakaian berwarna cerah dan gelap, Kawula Muda! Beberapa warna yang cocok adalah abu-abu tua dan coklat muda, biru tua dan abu-abu muda, hingga coklat muda dan hitam.
Busana muslim modern seperti gamis dan kaftan menjadi pilihan yang populer pada Lebaran. Padu padan baju couple dengan busana muslim modern dapat menciptakan tampilan yang elegan dan sopan.
Itu dia beberapa padu padan baju couple Lebaran. Mana yang akan lo pilih untuk tahun ini, Kawula Muda?