Stay clean and healthy ya, Kawula Muda!
Banyak orang berpikir bahwa dudukan toilet adalah benda yang paling kotor dan berbahaya bagi kesehatan. Namun, tahukah Kawula Muda bahwa ada beberapa benda yang lebih kotor dan memiliki banyak kuman dan bakteri daripada dudukan toilet?
Berikut adalah 10 benda yang perlu lo waspadai karena kotor dan berbahaya bagi kesehatan. Stay clean and healthy ya, Kawula Muda!
Ponsel terutama bagian layar HP sering digunakan dalam waktu yang lama dan dipegang dalam waktu yang lama pula. Penelitian University of Arizona menunjukkan bahwa rata-rata ponsel memiliki kuman 10 kali lebih besar dari dudukan toilet.
Lebih lanjut, bagian layar hp, memiliki lebih dari 17.000 kuman per sentimeter persegi. Sementara itu, dudukan toilet hanya memiliki sekitar 1.200 kuman per sentimeter persegi. Adapun kuman-kuman tersebut dapat berasal dari tangan yang kotor, debu, dan lingkungan sekitar kita.
Remote TV juga merupakan benda yang sering kita sentuh dan berpotensi menjadi tempat berkembangnya kuman. Sebuah studi menemukan bahwa remote TV bisa memiliki kuman hingga 20 kali lebih banyak daripada dudukan toilet
Karena itu, jangan lupa, membersihkan remote TV secara teratur dengan alkohol atau cairan pembersih lainnya, ya Kawula Muda! Hal ini tentu dapat membantu mengurangi kuman, terutama pada sela-sela remote yang kecil.
Keyboard dan mouse merupakan benda yang sering kita gunakan dalam waktu yang lama. Akan tetapi, bagian ini merupakan salah satu yang jarang dibersihkan.
Kuman pada keyboard dan mouse dapat berlipat ganda, terutama jika digunakan secara bergantian dengan orang lain. Membersihkan keyboard dan mouse secara rutin pun sangat penting untuk mencegah penyebaran kuman tersebut.
Spons dapur kerap digunakan untuk membersihkan peralatan dapur. Namun, apabila tidak dibersihkan dengan benar, spons dapur ternyata sangat kotor dan mengandung lebih dari 10 juta kuman per sentimeter persegi.
Menurut penelitian, spons dapur bisa memiliki kuman hingga 200.000 kali lebih banyak daripada dudukan toilet. Oleh karena itu, penting untuk mengganti sponge dapur secara rutin dan mengeringkannya setelah digunakan.
Tas tangan merupakan benda yang sering dibawa ke mana-mana. Jika jarang dibersihkan, tas tangan, terutama yang berbahan kulit ternyata bisa menjadi tempat berkembangnya kuman dan bakteri, loh Kawula Muda!
Sebuah penelitian dari Initial Washroom Hygiene menemukan bahwa tas tangan bisa memiliki kuman hingga 10 kali lebih banyak daripada dudukan toilet. Oleh karena itu, rajin-rajinlah membersihkan tas tangan dengan cairan pembersih serta hindari meletakkan tas di tempat yang kotor.
Kunci mobil juga merupakan benda yang sering kita pegang, tetapi jarang dibersihkan. Sebuah studi menemukan bahwa kunci mobil bisa memiliki kuman hingga 6 kali lebih banyak daripada dudukan toilet.
Jumlah tersebut pun dapat lebih banyak apabila diletakan secara sembarangan. Misalnya di kursi pengemudi, kursi belakang, hingga dashboard mobil. Karena itu, jangan lupa untuk membersihkan kunci mobil secara teratur dengan cairan pembersih ya, Kawula Muda!
Keran air akrab dengan tempat membersihkan tangan. Namun, sayangnya orang-orang justru jarang membersihkan keran air, Kawula Muda!
Sayangnya, kuman pada keran air dapat berlipat ganda hingga 44 kali, terutama jika digunakan secara bergantian dengan orang lain. Hal itu juga dipengaruhi faktor bahwa air merupakan sarana penghantar bakteri yang baik serta banyaknya wilayah keran air yang sulit dijangkau bila tidak menggunakan sikat kecil.
Sebuah studi yang dilakukan pada tahun 2022 menunjukkan bahwa pendingin udara AC dapat menghasilkan bakteri dan jamur yang lebih banyak daripada toilet. Pada hasil studi tersebut, disebutkan AC dapat memiliki lebih dari 10 jenis bakteri dan jamur per sentimeter persegi apabila digunakan terus-menerus.
Penelitian tersebut juga menunjukkan bahwa bakteri dan jamur pada kipas angin berasal dari debu, kotoran, dan air liur manusia yang terhirup oleh AC. Hal ini pun membuat AC berpotensi menjadi sarang bagi bakteri dan jamur yang dapat menyebabkan berbagai penyakit.
Tombol lift adalah salah satu benda yang sering kita gunakan ketika naik lift. Namun, tahukah lo bahwa tombol lift lebih kotor dari dudukan toilet? Hal ini dikarenakan tombol lift sering disentuh oleh banyak orang, termasuk orang yang sedang sakit atau memiliki kuman di tangan mereka
Sebuah studi yang dilakukan menunjukkan bahwa rata-rata tombol lift mengandung lebih dari 40 jenis bakteri dan virus yang berbahaya bagi kesehatan. Kuman-kuman tersebut dapat bertahan hidup pada permukaan tombol lift selama beberapa hari sehingga menambah risiko penyebaran penyakit.
Mesin ATM adalah benda yang sering kita gunakan untuk bertransaksi keuangan, seperti mengecek saldo atau menarik uang. Meskipun mesin ATM tampak bersih dan steril, pada faktanya, mesin ATM lebih kotor dan banyak kuman daripada toilet.
Sebuah studi yang dilakukan menunjukkan bahwa rata-rata mesin ATM mengandung lebih dari 1.200 jenis bakteri dan virus, termasuk bakteri yang dapat menyebabkan infeksi kulit dan saluran pernapasan. Mesin ATM juga memiliki beberapa bagian yang sulit dijangkau dan sulit dibersihkan, seperti slot uang dan tombol. Hal ini membuat kuman-kuman dapat bertahan hidup pada permukaan mesin ATM selama berjam-jam atau bahkan berhari-hari.