Kawula Muda, jadi seperti apa ya penampilan Willow kini?
Willow Smith merayakan perilisan album terbarunya, “Lately I Feel Everything” dengan menggelar konser virtual pada Jumat (16/07/2021).
Selain menampilkan lagu-lagu baru dari album studio keempatnya, penyanyi berusia 20 tahun itu juga memberikan kejutan luar biasa, yaitu dengan menggunduli kepalanya secara live di atas panggung.
Hal itu terjadi ketika Willow membawakan lagu lawasnya Whip My Hair sebagai lagu terakhir di konsernya. Whip My Hair merupakan lagu perdana yang menandai debutnya sebagai penyanyi. Lagu tersebut dirilis pada 2010, saat usianya baru 10 tahun. Tak heran, jika Willow sangat memfavoritkan lagu ini.
Selesai menyanyikan lirik terakhir lagu, Willow mengambil gitar dan memainkannya sambil duduk di kursi. Bersamaan dengan itu, seorang barber muncul dari arah belakang, lalu mencukur rambutnya sampai habis dan hanya menyisakan kepalanya yang plontos.
"Ketika aku membuat Whip My Hair aku tidak tahu bahwa lagu itu akan menjadi hal penting bagiku karena (saat itu) aku hanya ingin mengekspesikan kebahagiaanku. Aku hanya ingin mengekspresikan diriku sendiri. Willow muda sangat tidak kenal takut,” kata putri dari aktor Will Smith itu dalam konsernya.
"Inti dari Whip My Hair adalah inti dari semua musikku. (Hanya) genrenya saja yang berubah. Tapi aku selalu mengatakan hal yang sama,” katanya menambahkan.
"Aku ingin mempromosikan kepositifan. Aku ingin mempromosikan ekspresi. Aku merasa Whip My Hair hanyalah dorongan besar bagi orang-orang untuk menjadi diri mereka sendiri dan membantu orang lain melakukan hal yang sama,” lanjutnya.
Tentang aksi mencukur rambutnya, Willow mencatat bahwa ini adalah yang ketiga kalinya. Aksi ini dilakukan untuk merayakan momen penting dalam hidupnya.
“Ini ketiga kalinya dalam hidupku aku mencukur rambut. Aku selalu mencukurnya ketika sedang berada di saat-saat monumental dalam hidupku, ketika semuanya benar-benar berubah. Dan jelas, ini merupakan salah satu momen itu,” terang pelantun Fireball itu.
Selain soal cukur rambut, hal lain yang juga menjadi sorotan di konser tersebut adalah penampilan kolaborasinya bersama Travis Barker dan Avril Lavigne. Ketiganya menampilkan lagu terbaru mereka berjudul G R O W yang juga menjadi bagian dari album “Lately I Feel Everything”.