Warner Bros Sebut Batgirl Tidak akan Tayang di Bioskop dan Layar Streaming

Menurut lo, ini adalah trik marketing atau memang benar-benar gak bakal tayang?

Karakter Batgirl (SYFY)
Wed, 03 Aug 2022


Film 'Batgirl' yang diadaptasi oleh DC Comics dikatakan tidak akan tayang, baik di bioskop, maupun layar streaming. Adapun hal tersebut dikarenakan tes uji untuk penonton ternyata tidak mendapat respons yang baik dari penggemar. 

“Mereka merasa Batgirl yang tidak dibicarakan itu tidak akan bisa diselamatkan,” tutur seorang sumber mengutip New York Times pada Rabu (03/08/2022). Ditakutkan, respons yang buruk tersebut malah menyebabkan Warner Bros rugi besar. 

via GIPHY

Sebelumnya, biaya produksi Batgirl dikabarkan mencapai 70 juta US Dolar dengan biaya sekitar Rp 1 triliun. Namun, sumber lainnya juga menyatakan bahwa biaya produksi sebenarnya mencapai hingga 100 juta dolar AS. 

Film 'Batgirl' bahkan tidak disebutkan pada gelaran San Diego Comic Con yang diselenggarakan pada 21-24 Juli lalu. Padahal, acara tersebut kerap diandalkan oleh rumah produksi untuk meningkatkan eksposur terhadap proyek-proyek film yang tengah digarap. 

Adapun 'Batgirl' digarap oleh dua sutradara, yakni Adil El Arbi dan Bilall Fallah, yang sebelumnya menggarap dua episode di balik dua episode Ms. Marvel. 

Hal tersebut tentu disayangkan oleh berbagai pihak. Sebab, 'Batgirl' sebelumnya digadang-gadang sebagai salah satu film superhero terpopuler tahun ini. 

Sementara itu, karakter utama Batgirl atau Barbara Gordon diperankan oleh aktris Leslie Grace yang sebelumnya membintangi 'In the Heights' (2021). 

Selain itu, karakter Batman kembali dipegang oleh Michael Keaton setelah sebelumnya membintangi 'Batman' (1989) dan 'Batman Returns' (1992). 

Berita Lainnya