Taylor Swift Bawakan Medley Album “Foklore” dan “Evermore” di Grammy Awards 2021

Kawula Muda, cantik banget Taylor Swift ya.

Penyanyi Amerika Serikat, Taylor Swift, saat menghadiri Grammy Awards 2021. (INSTAGRAM/RECORDING ACADEMY)
Mon, 15 Mar 2021

Taylor Swift menyuguhkan penampilan spesialnya untuk Grammy Awards tahun ini. Ia menampilkan medley tiga lagu dari dua album kejutannya, “Foklore” dan “Evermore”.

Penampilannya dimulai dengan membawakan lagu Cardigan dari album “Foklore” dari set pangung bertema hutan ajaib seperti dalam video musik lagu tersebut.

Taylor menyanyikan lagu itu sambil tidur dari atas atap pondok yang dipenuhi lumut hijau dan dikelilingi oleh pepohonan dengan latar malam hari.

Taylor Swift kemudian bangun, dan berpindah menuju bagian dalam pondok tersebut untuk membawakan lagu August.

Taylor bergabung dengan dua kolaboratornya untuk album “Foklore” dan “Evermore” yaitu Aaron Dessner dari band The National dan Jack Antonoff yang telah berada di dalam pondok tersebut.

Dari set yang sama, Taylor melanjutkan penampilannya membawakan Willow, lagu utama dari album kejutan keduanya, “Evermore”.

Album “Foklore” dirilis pada Juli 2020 dan menyumbang kontribusi besar atas enam nominasi yang diperoleh Taylor di Grammy tahun ini.

Lagu Willow yang dirilis pada Desember 2020, tidak dinominasikan tahun ini karena tangal rilis yang sudah terlewat jauh dari syarat batas waktu kelayakan Grammy yakni pada 31 Agustus 2020. Lagu ini akan memenuhi syarat untuk Grammy Awards tahun depan.

Berita Lainnya