Studi: Pemeran Film Laki-Laki Masih Lebih Banyak Dibanding Perempuan

Kalo film hollywood kesukaanmu, apa nih Kawula Muda?

Leornado de Caprio (ENTERTAINMENT WEEKLY)
Fri, 18 Mar 2022


Kawula Muda, tahu enggak sih, ternyata pemeran laki-laki dalam perfilman Hollywood masih banyak dibandingkan dengan perempuan, loh!

Melansir dari laman Xinhuanet, terdapat sebuah penelitian oleh Center for the Study of Women in Television and Film di Universitas San Diego tentang persentase banyaknya pemeran laki-laki dan perempuan.

Mereka mencatat pada tahun 2021, sekitar 35 persen peran wanita utama dalam 100 film terlaris di AS. Persentase ini turun di mana pada tahun 2020 peran wanita tercatat 38 persen.
Hitungan tersebut berbanding jauh sekali pada persentase laki-laki yaitu 65 persen yang menjadi karakter utama di film.


Emily in Paris (INSTAGRAM/emilyinparis)

 

Studi tersebut didasari oleh analisis konten dengan lebih dari 3.100 pemeran yang muncul dalam film pada tahun 2021. Di tahun itu menemukan 85 persen film menampilkan peran laki-laki lebih banyak dibanding wanita. Hanya 7 persen film yang memiliki lebih banyak karakter perempuan daripada laki-laki di dalamnya.

Di samping itu, peneliti juga menganalisis mengenai ras dan etnis. Persentase perempuan kulit hitam dalam peran utama meningkat menjadi 16,4 persen. Untuk karakter latin juga meningkat 5,7 persen di tahun 2020, kini menjadi 12,8. Lalu pada pemeran Asia dan perempuan Asia-Amerika, meningkat 5,7 persen menjadi 10 persen di tahun 2021.

Menurut penelitian, film dengan setidaknya satu sutradara atau penulis wanita, lebih mungkin dibandingkan tanpa wanita. Hal ini untuk mendapatkan akurasi persentase wanita dalam peran utama.

Para peneliti di Center for the Study of Women in Television and Film di Universitas San Diego ini telah melacak representasi para perempuan dalam 100 film terlaris AS sejak 2002. Studi ini pun diklaim sebagai studi terlama dan terlengkap tentang perempuan.

Berita Lainnya