"Squid Game” Resmi Jadi Serial Paling Banyak Ditonton di Netflix, Kalahkan “Bridgerton”

Kawula Muda, serial ini ditonton lebih dari 100 juta penonton di dunia.

Drama Korea "Squid Game" raih skor tinggi di Netflix. (INSTAGRAM)
Thu, 14 Oct 2021

Netflix secara resmi mengumumkan bahwa drama Korea Squid Game dinobatkan sebagai serial original yang paling banyak ditonton dalam sejarah penayangan di platform layanan streaming tersebut. Serial ini tercatat telah ditonton oleh lebih dari 111 juta penonton sejak pertama kali tayang.

Kabar ini disampaikan langsung oleh Netflix melalui akun Twitter resmi mereka pada 13 Oktober 2021.

Squid Game mencapai 111 juta penonton  - angka terbesar dalam perilisan!”

Squid Game berhasil menjadi serial original Netflix pertama yang mencapai 100 juta penonton dalam satu bulan pertama.

Perolehan ini berhasil mengalahkan rekor tertinggi yang sebelumnya diraih oleh serial Bridgerton. Serial tersebut berhasil ditonton oleh 82 juta penonton dalam waktu 28 hari. Sementara, Squid Game berhasil mendaptkan 111 juta penonton hanya dalam waktu 17 hari sejak dirilis.

Netflix menghitung jumlah penonton dari dua menit yang disaksikan sebagai total view. Jadi, angka 111 juta tersebut bukan berarti mereka menonton seluruh episode Squid Game dari menit pertama hingga terakhir. Netflix hanya memperhitungkan pengguna yang menonton serial tersebut setidaknya selama dua menit.

Dirilis pertama kali pada 17 September 2021, Squid Game dengan cepat menjadi hit di banyak negara, termasuk Korea Selatan. Di awal penayangan pada September lalu, Squid Game langsung berhasil menempati peringkat pertama di 94 negara. Posisinya bersanding dengan beberapa serial populer di Netflix seperti Money Heist, Dark, dan Lupin.

Bahkan serial tersebut telah memegang posisi pertama selama 21 hari di Amerika Serikat dan memecahkan rekor gelar non-bahasa Inggris. Sebelumnya, Squid Game diumumkan sebagai judul Korea pertama yang mencapai posisi teratas di AS.

Karena terlalu banyak orang yang menonton serial ini, penyedia broadband lokal bahkan menggugat Netflix karena telah menyebabkan lonjakan penggunaan internet.

Salah satu adegan serial Netflix "Squid Game". (Dok. NETFLIX)

 

Popularitas Squid Game memang mengejutkan. Padahal sebelumnya, sutradara Hwang Dong Hyuk serta para pemain tidak memprediksi kalau serial Squid Game akan berujung sukses besar.

“Saya pikir serialnya akan sukses karena (ceritanya) tentang permainan ekstrem. Akan tetapi, saya tidak berpikir akan sebesar ini. Saya mulai merasakan popularitasnya setelah menerima banyak pesan dari orang di luar negeri,” ungkap aktor Park Hae Soo.

Squid Game bercerita tentang 456 kontestan yang berkompetisi untuk mendapat 45,6 miliar won melalui serangkaian permainan. Namun, dalam melakukan permainan tersebut, mereka harus mempertaruhkan nyawa. Siapa yang kalah dalam permainan, maka mereka akan mati.

Berita Lainnya