Simak Fakta-fakta 'I am Groot', Serial Marvel Durasi Terpendek

5 episode dengan waktu kurang dari 20 menit!

Serial Marvel 'I Am Groot' (THE PLAYLIST)
Fri, 12 Aug 2022


Marvel dan Disney telah menayangkan serial 'I Am Groot', Kawula Muda. Kisah Groot bakal menemani lo dengan 5 episode.

Serial animasi bergenre komedi fiksi ini sudah tayang pada Rabu, 10 Agustus 2022 lewat streaming video Disney+ Hotstar.

'I Am Groot' adalah serial animasi pendek yang diadaptasi dari Marvel Comic Groot karangan Stan Lee. Kristen Lepore pun ditunjuk sebagai sutradara sekaligus sebagai kepala penulis skenarionya.

'I Am Groot' berkisah tentang Groot bersama temannya, Rocket Raccoon dimulai ketika mereka dikirim ke sebuah planet yang krisis akan lingkungan yang tandus dan gersang.

Serial Marvel 'I Am Groot' (THE PLAYLIST)

Hadirnya Groot dan Rocket Raccoon ke planet baru itu disambut dengan serangan senjata penduduk planet di sana yang bertubuh kecil. Serangan yang mereka lontarkan kepada Groot dan Rocket Raccoon membuat Groot terjatuh. Akhirnya, perjuangan Groot berserta Rocket pun dimulai.

Kalau Kawula Muda mau nonton serialnya, simak fakta-fakta 'I am Groot' di bawah ini dulu, yuk!

Punya judul di setiap episode

'I Am Groot' memiliki 5 judul yang mendeskripsikan setiap episodenya. Berikut 5 judul dalam serial animasi I Am Groot.

Episode 1: Groot's First Steps

Episode 2: The Little Guy

Episode 3: Groots' Pursuit

Episode 4: Groot Takes a Bath

Episode 5: Magnum Opus

Serial Marvel yang punya durasi paling sedikit

Total durasi penayangan 'I Am Groot' jadi serial Marvel yang paling cepat selesai ditonton karena hanya sekitar 15 menit, Kawula Muda.

Durasi tersebut untuk keseluruhan episode, yaa.

Dirilis full episode

Beda sama serial Marvel lainnya, seperti WandaVision, Loki, dan Hawkeye, 'I Am Groot' justru dirilis langsung dengan kelima episodenya.

Kemungkinan karena durasi yang sebentar, Kawula Muda bisa langsung duduk manis menonton serial ini dengan seluruh episode.

Pengisi suara

Pencinta Marvel pasi sudah tahu dong satu kalimat yang hanya bisa diucapkan oleh Groot, yaitu "I am Groot".

Sama seperti di film Marvel, suara Groot tetap diisi oleh aktor Vin Diesel. Sementara itu, karakter Rocket juga masih disuarakan oleh Bradley Cooper.

Sudah siap nonton 'I Am Groot', Kawula Muda?

Berita Lainnya