Selena Gomez, Rumah Baru, dan Gitar

Kawula Muda, intip yuk apa saja yang dilakukan Selena Gomez selama menjalani karantina mandiri pada masa pandemi Covid-19.

Penyanyi dan aktris Amerika Serikat, Selena Gomez. (INSTAGRAM/SELENA GOMEZ)
Fri, 31 Jul 2020

Selena Gomoz (28) menjalani karantina mandiri selama pandemi Covid-19 melanda Amerika Serikat dan dunia. Lantas, apa saja ya yang dia lakukan selama di rumah saja?

Pelantun Lose You to Love Me ini membocorkan apa yang dia lakukan selama masa social distancing, lewat akun Instagramnya, Kamis (30/7/2020).

"Hal-hal yang saya lakukan selama masa karantina - pindah ke rumah rumah baru dan belajar bermain gitar," tulis sang bintang.

Tulisan ini disertai foto Selena sedang bermain gitar akustik di samping jendela, duduk di sofa yang nyaman dengan celana panjang rumahan serta tank top. Selena terlihat nyaman berada di ruangan yang dipasangi wallpaper motif bunga-bunga.

Rumah yang kini ditinggali Selena ini dulunya merupakan milik legenda di dunia musik, Tom Petty. Selena membeli rumah yang dilengkapi 10 kamar tidur ini dengan harga 4,9 juta dolar atau sekitar Rp 72 miliar.


Sehari sebelumnya, Selena Gomez membagikan video berdurasi 1 menit di Instagram, yang isinya menjelaskan mengapa dia menjauh dari akun media sosial dalam beberapa waktu terakhir.

Selena mengaku telah melakukan beberapa hal selama masa karantina dan akan membagikannya kepada para penggear. Dia berterima kasih atas segala dukungan yang telah diberikan untuknya.

Selama ini, pelantun Good For You ini juga terus berlatih untuk mengasah kemampuan memasaknya.

Pada Mei 2020, HBO Max mengumumkan bahwa Selena Gomez akan menjadi bintang dalam acara memasak mereka yang disiarkan secara streaming. Setiap episode akan menampilkan makanan yang berbeda.


"Saya selalu sangat terbuka soal kesukaan terhadap makanan. Saya rasa, setiap kali ditanya jika punya karier lain saya ingin jadi apa, saya selalu menjawab akan menyenangkan kalau menjadi koki," kata Selena.

"Namun, saya tidak pernah mengikuti pelatihan memasak secara formal. Seperti kebanyakan dari kita, ketika berada di rumah, saya jadi lebih sering memasak dan bereksperimen di dapur," ujar dia lagi.

Berita Lainnya