Kawula Muda, ada idol K-Pop favorit kamu enggak ya?
Forbes baru-baru ini merilis daftar pertama dari 100 Digital Stars of Asia. Daftar ini memuat 100 orang yang terdiri dari penyanyi, band, bintang film dan televisi dari berbagai wilayah di Asia Pasifik, yang telah menggemparkan dunia digital.
Dengan kehadiran mereka yang kuat di media sosial, para pesohor ini mampu mengumpulkan jutaan pengikut setianya di seluruh platform media sosial populer. Hal ini tentu saja membuat mereka sangat terkenal secara online seperti halnya di panggung dan layar.
Menurut Forbes, mereka telah memberikan perhatian khusus kepada para selebritas yang tetap mampu menggunakan pengaruhnya di media sosial untuk dapat berinteraksi dengan para penggemar, walaupun banyak acara dibatalkan serta berkurangnya aktivitas fisik akibat pandemi. Bahkan tak sedikit yang memberikan inspirasi dan rasa optimistis bagi banyak orang.
Para selebritas ini juga berhasil menggunakan pengaruhnya untuk membantu demi tujuan yang bermanfaat, terutama dalam menghadapi krisis akibat Covid-19.
Dari daftar tersebut, terdapat beberapa sosok selebritas Korea yang berhasil masuk sebagai 100 Digital Stars of Asia.
Dari beberapa grup idol K-Pop, berikut ini mereka yang masuk dalam daftar 100 Digital Stars of Asia versi Forbes.
BLACKPINK
BTS
TWICE
EXO
RED VELVET
SEVENTEEN
Selain grup K-Pop, berikut ini adalah beberapa penyanyi solo yang masuk dalam daftar Forbes tersebut.
IU
HyunA
Jackson GOT7
Dari dunia seni peran, beberapa aktor dan aktris Korea juga berhasil masuk daftar 100 Digital Stars of Asia versi Forbes. Ini daftarnya.
Lee Min Ho
Bae Suzy
Nam Joo Hyuk
Lee Sung Kyung
Ji Chang Wook
Lee Dong Wook
Kim So Hyun
Park Shin Hye
Beberapa mantan member grup K-Pop juga masuk dalam daftar karena mereka masih memberikan pengaruhnya lewat dunia digital. Berikut daftarnya.
Krystal Jung (mantan member f(x))
Victoria Song (mantan member f(x))
Kriss Wu (mantan member EXO)
Lu Han (mantan member EXO)
Wang Yibo (mantan member UNIQ)