Rilis Trailer Baru, "Fast & Furious 9" Tampilkan Pertarungan Toretto Bersaudara

Setelah menunggu sekian lama, akhirnya trailer baru "Fast & Furious 9" hadir juga!

Dom Toretto dan Jakob Toretto dalam Fast & Furious 9. (Somag News)
Fri, 16 Apr 2021

Fast & Furious 9 resmi meluncurkan trailer barunya setelah terakhir kali merilis trailer perdana pada Februari 2020 lalu. Trailer baru tersebut memperlihatkan wajah-wajah pemain lama Fast & Furious, mulai dari Dominic Toretto (Vin Diesel), Letty Ortiz (Michelle Rodriguez), Roman Pearce (Tyrese Gibson), Tej Parker (Ludacris) hingga Magdalene Shaw (Helen Mirren).

Dalam trailer kali ini, kelompok Dom Toretto akan berhadapan dengan Jakob Toretto (John Cena), saudara laki-laki Dom yang selama ini hidup dalam bayang-bayang. Jakob diceritakan akan bekerja sama dengan peretas dari The Fate of the Furious, Cipher (Charlize Theron).

Terdapat sejumlah kutipan dialog Dom dan Jakob yang menyiratkan adanya pertarungan sengit antara Toretto bersaudara.

“Saudara laki-lakiku akan menyakiti banyak orang. Menghentikannya adalah tanggung jawabku,” ungkap Dom dalam trailer berdurasi empat menit tersebut.

Di sisi lain, Jakob nampak sulit dikalahkan. Pasalnya, Jakob terlihat selalu berada di bawah perlindungan tentara pribadi.

“Aku menghabiskan seluruh hidupku dalam bayanganmu. Sekarang giliranmu untuk menghabiskan sisa hidupmu dalam bayang-bayangku,” tutur Jakob di sela-sela aksinya.

Jakob Toretto dalam trailer baru Fast & Furious 9. (Youtube/Universal Pictures UK)

 

Tak hanya memperlihatkan pertarungan Dom dan Jakob Toretto, trailer baru Fast & Furious 9 juga seolah mengonfirmasi teori penggemar yang menyatakan bahwa sekuel kesembilan ini akan membawa para pemain ke luar angkasa.

Hingga kini, belum ada konfirmasi resmi terkait adegan luar angkasa dalam Fast & Furious 9. Meski demikian, penonton tetap dapat menyaksikan aksi pemain mencoba terbang dengan mobil Pontiac Fiero yang diikatkan ke mesin roket.

Kejutan lain juga datang dari tokoh Han Lue (Sung Kang) yang terlihat kembali beraksi. Sebelumnya, karakter tersebut dianggap mati sejak The Fast and the Furious: Tokyo Drift pada 2006. Tak ada penjelasan cara Han Lue kembali dari kematian. Namun, dalam trailer, ia sempat mengatakan, “Senang bisa kembali”.

 Fast and Furious 9 garapan sutradara Justin Lin akan tayang perdana di Amerika Serikat pada 25 Juni mendatang. Film ini kabarnya juga akan rilis di Indonesia pada Juni 2021. Akan tetapi, pihak Universal Pictures belum memberi informasi spesifik terkait tanggal penayangan Fast & Furious 9 di Indonesia.


Berita Lainnya