Rangkuman Lengkap Konflik HYBE dan Min Hee Jin sampai NewJeans Speak Up

Serba-serbi konflik HYBE dan Min Hee Jin!

Rangkuman lengkap konflik HYBE dan Min Hee Jin sampai NewJeans Speak Up. (The Economic Times)
Sat, 14 Sep 2024

Perseteruan antara HYBE di bawah kepemimpinan Bang Si Hyuk dengan mantan CEO agensi NewJeans, Min Hee Jin terus memanas dengan munculnya kelima member NewJeans dalam siaran YouTube.

Siaran langsung yang berdurasi 27 menit tersebut berisikan curhat kehidupan mereka semenjak Min Hee Jin mundur dari CEO ADOR, anak perusahaan dari HYBE pada 27 Agustus 2024 lalu.

Sebagai informasi, HYBE sendiri merupakan perusahaan hiburan K-Pop raksasa asal Korea Selatan, yang menaungi banyak grup ternama, seperti BTS, TXT, Le Sserafim, Enhypen, Seventeen, ILLIT sampai NewJeans.

HYBE sepertinya punya PR banyak setelah Minji, Danielle, Hanni, Hyein, dan Haerin melakukan siaran langsung secara blak-blakan tentang ketidaknyamanan mereka semenjak ADOR enggak lagi di tangan Min Hee Jin.

Keributan antara Min Hee Jin dan HYBE sendiri sudah bukan rahasia lagi dalam industri K-Pop, tapi bukannya rampung, konfliknya malah makin jadi benang kusut.

“Melihat orang-orang yang telah mencurahkan hidup mereka untuk menciptakan karya kami diperlakukan seperti ini membuat sulit untuk memahami bagaimana ini bisa terjadi,” kata Minji selama siaran langsung. 

“Insiden ini tentu saja membuat kami mempertanyakan apakah HYBE benar-benar peduli dengan NewJeans?” lanjutnya mempertanyakan keseriusan dari agensinya sendiri secara terbuka di depan publik.

Nah, buat Kawula Muda yang ingin tahu kronologi pertikaian ini, berikut adalah rangkuman perseteruan HYBE dan Min Hee Jin sampai bikin NewJeans berani muncul ke publik untuk membela mantan CEO mereka dan menentang HYBE.

HYBE Minta Min Hee Jin Mundur dari ADOR, Diduga karena Adanya Kudeta 

HYBE minta Min Hee Jin mundur dari ADOR, diduga karena adanya kudeta. (Soompi)

Pada 22 April 2024 lalu, HYBE melakukan audit terhadap anak perusahaannya, ADOR dan meminta Min Hee Jin untuk mundur sebagai CEO ADOR.

Meski enggak menyebutkan alasannya ke depan publik, namun disinyalir alasannya karena rumor Min Hee Jin ingin mengakuisisi ADOR dan memisahkannya dari HYBE. Min Hee Jin sendiri memiliki saham di ADOR sebesar 18%.

Perselisihan pun dimulai dan makin memanas ketika Min Hee Jin melayangkan dugaan plagiarisme antar sesama anak perusahaan HYBE.

Kala itu para penggemar NewJeans yang sedang naik daun menilai konsep debut grup ILLIT, grup dari BELIFT LAB, anak perusahaan HYBE sangat mirip dengan NewJeans.

Min Hee Jin pun angkat bicara dan menyayangkan tuduhan plagiarisme ini, ia mengaku sudah mengirim surat dan ingin memperbaiki secara internal namun enggak ada yang menanggapinya.

Drama Konferensi Pers dan Tangisan Min Hee Jin

Drama konferensi pers dan tangisan Min Hee Jin. (Koreaboo)

HYBE melaporkan Min Hee Jin pada 25 April atas pelanggaran kepercayaan dan tuduhan terkait lainnya. Berikut juga dengan tuduhan Min Hee Jin ingin memisahkan ADOR dari HYBE dengan memerintahkan manajemen untuk menjual saham ADOR dan memanipulasi opini publik dengan membocorkan informasi sensitif internal ADOR dan HYBE.

Di samping adanya laporan tersebut, wanita yang kerap disebut MHJ ini melakukan konferensi pers, di mana ia menyangkal tuduhan ingin merebut ADOR dan kembali menekankan plagiarisme yang dilakukan oleh ILLIT.

Menurutnya, HYBE enggak berorientasi pada inovasi dan memperbolehkan anak perusahaannya untuk mencontek, mentang-mentang konsep NewJeans terbukti membawa keuntungan yang besar bagi perusahaan hiburan tersebut.

Enggak cuma ILLIT, Yonhap News melaporkan MHJ telah melapor secara internal adanya dugaan plagiarisme yang juga dilakukan oleh TWS dan RIIZE dari SM Entertainment. Sebagai informasi, Min Hee Jin sendiri adalah mantan Creative Director di SM Entertainment sebelum bergabung dengan kompetitornya.

BELIFT LABS pun enggak tinggal diam, agensi yang menaungi ILLIT ini mengajukan gugatan hukum terhadap MHJ dan tuduhannya dengan dalih penghalang bisnis dan pencemaran nama baik beberapa hari setelah konferensi pers MHJ.

Dengan tegas BELIFT menyatakan bahwa tuduhan itu enggak benar. Malah, hal ini berdampak buruk bagi member ILLIT yang kena bola panas ejekan, fitnah dan serangan siber.

Pengadilan Menetapkan Min Hee Jin Tetap Jadi CEO ADOR ketika Danielle Dicap Tak Sopan

Min Hee Jin, CEO ADOR, sub-label HYBE (TWITTER)

Pengadilan Korea Selatan memutuskan bahwa MHJ tetap bisa mempertahankan statusnya sebagai CEO dari ADOR pada 30 Mei 2024. Keputusan itu hadir karena bukti dan alasan HYBE kurang cukup untuk mendukung pemecatan Min Hee Jin.

Satu hari setelahnya, di acara Music Bank (31/05/2024) Minji dan Danielle mengucapkan terima kasih kepada penggemar yang sudah menunggu comeback mereka selama 10 bulan, juga rasa terima kasih pada CEO ADOR yang tak lain dan tak bukan adalah Min Hee Jin.

Ucapan terima kasih ini sungguh mengundang reaksi publik karena menjadi kali pertama anggota NewJeans mendeklarasikan keberpihakan mereka. Selain itu, Danielle dinilai kurang sopan karena menyelak MC bicara ketika kamera sudah berpindah sudut, hanya untuk menyebut Min Hee Jin dalam pidatonya.

Terbit Gugatan BELIFT LAB kepada Min Hee Jin 

BELIFT LAB ajukan gugatan kepada Min Hee Jin. (X/pannchoa)

Meski masih dapat kesempatan duduk kembali di takhtanya, Min Hee Jin belum bisa bernapas lega karena agensi dari ILLIT mengajukan gugatan secara khusus padanya yang dituduh sudah mencemarkan nama baik anggota ILLIT dan tim dari BELIFT LABS.

"Min bertanggung jawab atas kerugian yang diderita oleh artis kami, staf BELIFT LAB, dan kreator yang berpartisipasi yang telah menanggung beban tuduhan plagiarisme meskipun mencapai kesuksesan debut yang luar biasa dalam sejarah K-pop," bunyi pernyataan tuntutan tersebut dikutip dari Soompi.

Terbit Gugatan Baru dari Le Sserafim kepada Min Hee Jin

LE SSERAFIM (KOREABOO)

Lewat HYBE Source Music, label yang menaungi grup Le Sserafim, menggugat MHJ karena konferensi pers yang dibuatnya beberapa bulan lalu telah mengganggu bisnis dan beberapa klaim pernyataan yang keliru.

Min Hee Jin mengatakan bahwa dirinya memilih sendiri anggota dari NewJeans, sedangkan HYBE Source Music membantah narasi tersebut karena pemilihan trainee sampai debut menjadi anggota ada di tangan HYBE Source Music.

“Para anggota NewJeans telah dilatih di bawah Source Music. Dan Source Music, bukan Min sebagai individu, yang memilih mereka sebagai trainee,” terang pihak HYBE Source Music dilansir dari Billboard.

Label tersebut pun menuntut ganti rugi sebesar 500 juta Won, namun hingga saat ini kasusnya masih digantung.

Surat dari Danielle untuk Min Hee Jin, Keberpihakan NewJeans Semakin Nyata

Surat dari Danielle untuk Min Hee Jin. (Korea JoongAng Daily)

Lagi-lagi Danielle menyatakan dukungannya kepada Min Hee Jin. Kali ini lewat sebuah tulisan tangan yang ia kirimkan secara personal kepada CEO-nya dan kemudian diunggah oleh Min Hee Jin lewat Instagram.

"CEO saya tercinta, ini Dani," bunyi pembuka surat itu. 

"Sudah dua tahun berlalu. CEO kami yang benar-benar melakukan yang terbaik, terima kasih banyak. Begitu banyak yang terjadi selama dua tahun yang pendek dan panjang ini sehingga hampir terasa seperti kami telah melalui semua yang seharusnya kami lakukan dalam tujuh tahun. Mungkin itu adalah pengorbanan untuk masa depan." 

Surat yang ditulis tangan dalam kertas yang dilipat itu menunjukkan rasa rindu dan terima kasih member berdarah Australia-Korea tersebut pada Min Hee Jin. 

“Kau tahu bahwa kami selalu di sisimu, kan? Kau adalah keluargaku,” lanjut Danielle dalam surat. “Apa pun yang kau pilih, aku ingin bersamamu. Aku ingin tetap di sisimu, meskipun aku tidak banyak membantu. Aku selalu berdoa untukmu, mendukungmu, dan mencintaimu.”

Min Hee Jin menutup kolom komentarnya dalam konten yang diunggah pada 31 Juli lalu ini. 

Min Hee Jin Akhirnya Mundur dari CEO ADOR

Min Hee Jin akhirnya mundur dari CEO ADOR. (WireImage/Han Myung-Gu)

Yup, akhirnya dia mundur dari jabatannya, Kawula Muda. Tapi tetap memproduksi lagu untuk NewJeans.
Dalam pernyataan di Korea JoongAng Daily, ADOR mengatakan Min Hee Jin masih menjadi bagian dari manajemen label dan produksi musik NewJeans.

Posisi CEO akan diganti oleh Kim Joo Young. Mereka semua berharap dukungan yang terbaik untuk kesuksesan NewJeans dengan adanya perubahan struktur ini.

Di sisi lain, Danielle, Hanni dan Minji mengutarakan perasaan sedih mereka lewat aplikasi Phoning. 

Minji sebagai member tertua grup K-pop tersebut mengaku, “Sangat frustasi dengan diriku sendiri karena gak bisa menyelesaikan apapun.”

NewJeans Tiba-tiba Live Streaming Curhat Keadaan HYBE dan Kangen Min Hee Jin

NewJeans Melakukan Siaran Lansung di Youtube tanpa sepengetahuan agensi (Soompi)

Pertikaian antara Min Hee Jin dan HYBE seolah sudah teratasi padahal belum. Dalam beberapa bulan terakhir, kelima anggota NewJeans mengecam pemecatan Min Hee Jin secara senyap hingga akhirnya Hanni, Danielle, Minji, Hyein dan Haerin muncul dalam live streaming ‘ilegal’ yang tayang di YouTube selama 27 menit.

Dengan judul “What NewJeans Wanted to Say” pada 11 September 2024 lalu, kelimanya membacakan pernyataan tertulis mengenai apa yang terjadi dengan HYBE dan mantan CEOnya.

Danielle yang bla-blakan sejak awal berada di pihak Min Hee Jin, menuturkan bahwa, dirinya MHJ kerap mengerjakan proyek dengan sepenuh hati.

“Selama kerja bareng [Min Hee-jin], kita selalu nyiapin setiap proyek dengan hati yang tulus, bener-bener all out, dan aku yakin banget hal itu keliatan di semua karya yang kita hasilin," ucap Danielle.

"Dia selalu bahas detail sekecil apapun bareng kita, dan ngejelasin semuanya dengan cara yang gampang kita pahamin. NewJeans punya warna dan vibe yang beda, dan itu semua diciptain sama [Min Hee-jin]. Dia adalah bagian penting dari identitas NewJeans, dan menurut kita semua, dia gak tergantikan." tutupnya.

Bukan cuma tentang Min Hee Jin, Hanni ikut bercerita pengalaman kurang nyamannya sebagai idol di bawah naungan HYBE. 

"Jadi waktu itu aku lagi nunggu sendirian di lorong," ucapnya. 

"Terus ada member grup lain yang lewat bareng manajernya, dan kita saling nyapa dengan ramah. Tapi pas mereka keluar lagi beberapa saat kemudian, manajer mereka bilang di depan aku, 'Abaikan dia'. Padahal aku jelas-jelas bisa dengar dan lihat semuanya. Kalau diinget-inget lagi, aku masih gak paham kenapa aku harus ngalamin hal kayak gitu," tambahnya.

Menurut Hanni, dia sudah ngomongin soal kejadian itu ke CEO ADOR yang baru, Kim Joo-young. Tapi, Kim cuma bilang "gak ada bukti" dan "udah terlambat" buat ngelakuin apa pun.

Haerin juga mengungkit hal sensitif seperti kebocoran informasi online baru-baru ini yang memuat video pelatihan awal anggota NewJeans serta info pribadi dan catatan medis mereka, tetapi HYBE enggak ada respons baik ketika, para anggota grup bersama Min Hee Jin dan orang tua mereka menyuarakan kekhawatiran ini.

Akhir kata, mereka hanya ingin lingkungan kerjanya kembali seperti semula. Mungkin juga semua pertikaian ini terasa terlalu berat bagi member NewJeans yang masih belia.

Kini, video ‘ilegal’ yang direkam bersama sekelompok kecil dari ADOR yang para member percaya, sudah dihapus oleh NewJeans.

Berita Lainnya