Kawula Muda, Sam Smith sekali lagi membuktikan kualitas suaranya yang luar biasa.
Usai merilis album terbarunya, “Love Goes”, pada akhir Oktober 2020, Sam Smith tampil di MTV Europe Music Awards (EMA) 2020.
Dalam acara yang digelar pada Minggu (08/11/2020) malam CET atau Senin dini hari WIB tersebut, Sam membawakan Diamonds, lagu dari album terbarunya yang dirilis pada 18 September 2020.
Ini merupakan kali pertama Sam Smith tampil di MTV EMA sebagai peformer. Dalam penampilan debutnya, penyanyi asal Inggris itu membawakan Diamonds dari sebuah panggung di kota London.
Pengambilan gambar dimulai dari belakang panggung, di mana Sam Smith berdiri di belakang tirai berwarna merah. Musik dimulai saat tirai tersebut terbuka, dan tampaklah bangku penonton di depan pangung yang kosong.
Sesaat sebelum masuk ke reff, layar LED yang digunakan sebagai backgorund panggung berubah menjadi warna merah darah, memberikan efek lighting yang membara.
Menjelang akhir penampilannya, layar LED tersebut berubah menjadi warna putih yang menampilkan sebuah pesan berbunyi “Don’t f*ck with the queer kids”.
Pada 2019, Sam Smith mengumumkan bahwa dirinya merupakan golongan non-binary dan genderqueer (tidak termasuk dalam jenis kelamin laki-laki maupun perempuan).
Tahun ini, Sam Smith memperoleh satu nominasi di MTV EMA untuk kategori Best Collaboration berkat single kolaborasinya dengan Demi Lovato berjudul I’m Ready. Namun, trofi kemenangan untuk kategori tersebut jatuh ke tangan Karol G dan Nicki Minaj untuk lagu Tusa.
LIhat penampilan Sam Smith dengan Diamonds di MTV EMA berikut ini.