Kawula Muda, kabar gembira dari calon ibu baru.
Halsey punya kejutan besar tahun ini. Penyanyi berusia 26 tahun itu baru saja mengumumkan bahwa dia sedang hamil.
Melalui akun media sosialnya, Halsey membagikan tiga buah foto yang menampilkan perut buncitnya dalam maternity shoot.
“Surprise!” tulis Halsey dalam caption unggahannya di Instagram pada Rabu (27/012021) diikuti dengan tiga emoji yaitu botol bayi, pelangi, dan malaikat bayi.
Dalam foto pertama yang diunggahnya, Halsey mengenakan atasan bikini pelangi dengan celana jins yang tidak dikancingkan untuk memperlihatkan secara penuh kondisi perutnya.
Sementara di foto kedua dan ketiga, Halsey tampil tanpa bikini dan menutupi bagian dadanya menggunakan lengan tangan. Ia berpose menghadap ke samping untuk memamerkan perutnya yang membesar.
Emoji pelangi dan malaikat bayi yang diletakkan berdampingan dalam caption mungkin adalah cara Halsey untuk mengenang peristiwa keguguran yang pernah dialaminya. Malaikat bayi bisa jadi mengambarkan bayi yang pernah dikandung sebelumnya, dan pelangi berarti harapan baru setelah kehilangan malaikat bayinya.
Pada 2018, saat ia tampil di acara The Doctor, Halsey pernah mengungkapkan bahwa dirinya mengalami keguguran. Ia bercerita bahwa dia kehilangan calon bayinya saat berada di atas panggung.
Dalam acara tersebut, Halsey juga mengatakan bahwa dia menderita endometriosis, penyakit pada sistem reproduksi wanita yang menjadi salah satu penyebab kemandulan. Dia kemudian menjalani operasi untuk menghilangkan penyakit tersebut pada 2017.
"Aku harus agresif untuk melindungi kesuburanku, sebagai cara untuk melindungi diriku sendiri," katanya saat itu.
Halsey tidak secara spesifik menyebutkan siapa ayah dari bayinya, tetapi ia menandai Alev Aydin, seorang penulis skenario sekaligus produser, dalam foto unggahannya. Alev bahkan menulis komentar di unggahan tersebut.
“Hati ini terasa penuh, I love you, sweetness,” tulis Alev di kolom komentar.
“I love you!!!!! Dan aku mencintai manusia mini ini (bayi di kandungannya),” balas Halsey untuk komentar sang produser.