Menelaah Trailer Kedua Space Jam: A New Legacy, Ada Kameo Siapa Saja?

Mestinya kameonya diajak main basket juga sama LeBron James ya, Kawula Muda.

Tune Squad (YOUTUBE/WARNERBROS.PICTURES)
Fri, 11 Jun 2021

Trailer kedua dari Space Jam: A New Legacy baru saja dirilis kemarin dan mendapat antusias yang tinggi dari fans. Selain mengungkapkan beberapa cerita tambahan, ada pula scene-scene yang baru ditampilkan pada trailer ini.

Yang membuat menarik adalah kehadiran tokoh-tokoh keluaran Warner Bros. yang hadir secepat kilat ketika pertandingan antara Tune Squad dengan Goon Squad.

Jika melihat gambar di bawah, tentu kameo King Kong akan langsung terlihat. Kehadirannya tentu tidak akan bisa dilewatkan mengingat bentuk tubuhnya yang besar.

Hayo, ada siapa lagi di sini? (YOUTUBE/WARNERBROS.PICTURES)

 

Selain itu, pada tangkapan layar yang sama, terdapat pula sesosok yang menggunakan setelan jas berwarna kuning dengan muka yang berwarna hijau. Siapa lagi kalau bukan The Mask, superhero eksentrik yang diperankan oleh aktor Jim Carrey pada 1994.

Hayo, ada siapa lagi di sini? (YOUTUBE/WARNERBROS.PICTURES)

 

Lalu pada tangkapan selanjutnya, ada Wile E. Coyote masuk ke dalam ring basket, jika melihat di sisi kanan terlihat seseorang dengan pakaian yang didominasi dengan warna merah, kuning, dan hijau, serta ada logo ‘R’ di dada kirinya.

Itulah Robin, sidekick dari seorang Batman. Kameo ini merupakan Robin dari 1966 yang dari seorang Burt Ward.

Lalu, di manakah Batman jika sudah ada Robin?

Hayo, ada siapa lagi di sini? (YOUTUBE/WARNERBROS.PICTURES)

 

Ternyata, Batman berada di sebelah kiri dari Robin, tetapi tidak terlihat pada tangkapan layar sebelumnya karena pengambilan angle kamera. Pada tangkapan layar ini, terlihat Batman yang melakukan kameo adalah Batman yang diperankan oleh Adam West pada 1966, sama seperti Robin-nya.

Jika melihat ke arah kanan, ada pula seseorang yang berpenampilan menggunakan setelan jas warna ungu serta menggunakan topi. Kemungkinan besar, itu adalah kameo dari Joker dari referensi 1989 yang diperankan oleh Jack Nicholson.

Masih banyak kameo yang muncul. Kameo ini hadir dalam kurun waktu yang sangat cepat dan membutuhkan mata yang jeli untuk melihatnya. Jika ingin melihat dan menebak-nebak kira-kira ada kameo siapa saja, silakan simak video trailernya di bawah ini!


Berita Lainnya