Siapa yang suka banget sama look Kate Middleton dan putrinya, Putri Charlotte?
Penobatan Raja Charles III pada Sabtu (06/05/2023) di London, Inggris menyita perhatian dunia.
Tidak hanya karena proses coronation yang pertama kali digelar setelah kurang lebih 70 tahun di Inggris, kedatangan anggota kerajaan Inggris lainnya juga mencuri perhatian publik.
Sebut saja Putri Kate Middleton dan Putri Charlotte yang mencuri perhatian publik lewat gaya yang serupa dalam penobatan Raja Charles III.
Dengan gaun sutra berwarna gading oleh Alexander McQueen dan hiasan kepala mencolok dari Jess Collett, keduanya bahkan berpose dengan gaya sama!
Seperti yang terlihat, Putri Catherine atau Kate Middleton tidak mengenakan mahkota dan memilih mengenakan hiasan kepala atau headpiece daun tiga dimensi yang terbuat dari batangan perak, kristal, dan benang perak oleh Jess Collett dan Alexander McQueen.
Sebelum penobatan, banyak orang berspekulasi apakah Kate akan mengenakan tiara atau tidak. Pasalnya, bangsawan kerajaan wanita memang mengenakan tiara dalam seremoni penobatan.
Namun, di era yang lebih modern, tradisi ini sepertinya tidak terlalu mengikat, Kawula Muda.
“Tiara dikenakan oleh hampir setiap wanita bangsawan pada penobatan Ratu pada tahun 1953, tetapi banyak yang berubah dalam 70 tahun," kata Lauren Kiehna, penulis The Court Jeweller kepada People.
Mengutip Vogue, desain hiasan kepala yang digunakan keduanya mengacu pada motif yang digunakan selama rangkaian penobatan, yakni Green Man.
Green Man merupakan karakter kuno cerita rakyat Inggris yang melambangkan musim semu dan kelahiran kembali. Raja Charles juga dikenal memiliki nilai mendalam pada alam, berkebun, dan pelestarian lingkungan.
Tidak hanya itu, Kate dikabarkan memilih hiasan kepala berbentuk daun yang sederhana sebagai bentuk kesederhanaan kondisi ekonomi Inggris yang kurang baik, Kawula Muda.
Meski begitu, Kate Middleton dijadikan Dame Grand Cross of the Royal Victorian Order (GCVO) oleh mendiang ratu pada tahun 2019 yang berhak mengenakan Grand Cross Mantles of the Royal Victorian Order.
Grand Cross Mantles of the Royal Victorian Order sendiri adalah jubah agung pada penobatan.
Seperti yang sudah disinggung sebelumnya, Kate Middleton yang menyandang gelar Princess of Wales menggunakan gaun krep sutra berwarna gading.
Menggunakan salah satu karya desainer favoritnya, Alexander McQueen, gaun tersebut disulam ujungnya dengan motif mawar, thistle, daffodil, dan shamrock yang merujuk pada empat negara di Inggris Raya, melansir Hello Magazine.
Putri Charlotte juga mengenakan gaun berwarna gading yang menampilkan sulaman dan motif sama seperti ibunya, putri kedua dari pasangan Kate Middleton dan Pangeran William tersebut juga dibalut dengan gaun buatan McQueen.
Tidak hanya itu, Kate Middleton juga mengenakan anting milik mendiang Putri Diana, ibu dari Pangeran William.
Penampilan Kate juga dilengkapi dengan kalung tiga untai, yakni kalung Festoon George VI milik Ratu Elizabeth II.
Salah satu yang paling mencuri perhatian adalah hiasan kepala yang digunakan keduanya, Kawula Muda.
Keduanya menggunakan hiasan kepala berbentuk daun berwarna perak, meski Putri Charlotte menggunakan versi yang lebih disederhanakan.
Penampilan serasi keduanya mencuri perhatian keduanya, bahkan beberapa momen di saat keduanya sedang berada di tempat penobatan.
Diketahui, keluarga kerajaan memang kerap menggunakan perhiasan yang dibuat oleh desainer dunia. Bahkan, perhiasan tersebut hanya dibuat khusus untuk anggota kerajaan dan tidak dijual, Kawula Muda.
Meski pihak Alexander McQueen tidak mengungkapkan berapa harga hiasan kepala tersebut, Hello Magazine membuat prediksi jika total keseluruhan perhiasan yang digunakan saat penobatan Raja Charles III kemarin mencapai 3,5 juta Pound Sterling atau sekitar Rp 65 miliar!
Total ini merupakan gabungan dari keseluruhan perhiasan yang digunakan oleh anggota kerajaan, termasuk hiasan kepala yang digunakan oleh Kate dan Putri Charlotte, Kawula Muda.