Mackenyu Arata, Anak Sonny Chiba yang Perankan Roronoa Zoro di Serial Netflix 'One Piece'

Kawula Muda, siapa nih yang suka banget sama "One Piece"?

Mackenyu Arata. (INSTAGRAM/MACKENYU.1116)
Mon, 15 Nov 2021

Kawula Muda, Netflix akhirnya telah resmi mengumumkan pemain yang akan terlibat dalam serial live-action anime "One Piece" pada Rabu (10/11/2021).

Setidaknya ada lima pemain yang terlibat dalam proyek tersebut. Mereka adalah Iñaki Godoy (Monkey D. Luffy), Emily Rudd (Nami), Jacob Romero Gibson (Usopp), Taz Skylar (Sanji) dan last but not least Mackenyu Arata (Roronoa Zoro).

Salah satu pemeran yang menarik perhatian penonton yakni Mackenyu. Ia adalah seorang aktor Jepang yang lahir di Los Angeles. 

Mackenyu rupanya mengawali kariernya dalam berakting pada tahun 2013 lalu. Di mana, ia sudah membintangi film-film seperti Buzz (2014) dan Yo nimo Kimyo na Monogatari (2014).

Tak berlangsung lama, ia pun kemudian dipilih menjadi pemeran pendukung beberapa mini seri.

Melansir Itokumag, keteranan Mackenyu semakin melejit sejak dirinya berperan sebagai Eiji Tomari/Kamen Rider Dark Drive pada sebuah film live action yang dibuat oleh artis manga Shotaro Ishinomori.

Mackenyu sendiri merupakan anak dari aktor, produser sutradara, dan martial artist Jepang bernama Sonny Chiba.

Mackenyu Arata akan perankan Roronoa Zoro di serial Netflix "One Piece". (INSTAGRAM/MACKENYU.1116)

 

Roronoa Zoro dalam "One Piece" sendiri jika melansir KOMPAS.com merupakan pemburu perompak dan salah satu tokoh protagonis utama di serial animasi "One Piece" karya Eiichiro Oda. 

Karakter ini diketahui memiliki impian untuk menjadi pendekar pedang nomor satu dunia.

HITC menyebut bahwa serial Netflix "One Piece" diperkiran akan tayang pada musim panas 2022, tepatnya pada 22 Juli, di mana hari tersebut akan menjadi perayaan ke-25 tahun dari debut serial manga itu.

Namun, Netflix belum memberi tahu tanggal perilisan yang pasti.

Kita tunggu saja, ya, Kawula Muda!


Berita Lainnya