Lagi Viral, Lowongan Kerja Buat Haters-nya Amber Heard, Satu Jam Dibayar 8 Dolar AS, Mau?

Kawula Muda, kira-kira kerjaannya apa ya?

Amber Heard, aktris Amerika. (TWITTER/AMBER HEARD)
Fri, 19 Aug 2022


Panggilan buat kaum-kaum yang jadi haters-nya atau anti Amber Heard! Ada lowongan kerja yang lagi viral nih! Bayarannya juga lumayan, yaitu 8 dolar AS satu jam atau sekitar Rp 119 ribu.

Baru-baru ini, sebuah situs pencari kerja bernama Upwork mengunggah sebuah informasi lowongan kerja yang menarik perhatian orang dan menjadi viral. Pasalnya, lowongan tersebut ditujukan untuk para haters alias pembenci Amber Heard.

Lowongan tersebut dibuka oleh sebuah kanal YouTube bernama Just In. Kanal yang memiliki lebih dari 268 ribu subscriber ini diketahui seringkali mengunggah konten yang memberikan dukungan terhadap Johnny Depp dan melawan Amber Heard.

Dari judul lowongan yaitu “Hiring Title Researcher for Johnny Depp/Amber Heard Drama” memang sudah langsung menarik perhatian. Dalam keterangannya, mereka menyebutkan bahwa membutuhkan orang-orang yang dapat meneliti dan membuat konten untuk melawan Amber Heard.

Mereka harus membuat 8 hingga 10 judul video untuk diunggah ke YouTube. Video yang dibuat harus unik serta informasi yang disajikan belum ada atau sulit ditemukan di internet.

Gaji yang ditawarkan untuk pekerjaan tersebut adalah 8 dolar AS atau sekitar Rp 119 ribu untuk satu jamnya.

“Penggemar kami semuanya adalah fans Johnny Depp, jadi mereka lebih menyukai video tentang bukti baru, selebriti atau sesuatu yang melawan Amber Heard atau mendukung Johnny Depp,” tulis keterangan dalam lowongan kerja itu, seperti yang dikutip dari detik.

Pihak Just In sebagai pemberi pekerjaan juga berharap bahwa orang yang diterima nantinya bisa membuat video dengan judul yang sangat clikbait.

Dari kanal YouTube-nya, memang sangat terlihat jelas sebagian besar video mengandung clickbait. Seperti BUSTED! Trustworthy PROOF That Amber RENTS Her Baby JUST LEAKED!, Amber SEEKS OUT S*ex Worker To Help Pay Her Debt To Johnny!, dan banyak lagi lainnya.

Jadi, Kawula Muda, kalian tim Amber Heard atau Johnny Depp nih? Mau coba melamar lowongan pekerjaan ini?

Berita Lainnya