uwihhh bakal makin bervariasi sihh
Lady Gaga bakal gabung sama Jenna Ortega di serial Wednesday Season 2, Kawula Muda!
Setelah lagunya "Bloody Mary" yang rilis tahun 2011 mendadak viral gara-gara fans nyambungin ke klip Jenna Ortega joget di serial Wednesday.
Detail soal peran Lady Gaga di serial Wednesday ini memang masih dirahasiakan, tapi yang jelas sekarang dia lagi sibuk syuting di Eropa.
Jenna Ortega ngehype serial ini pas pertama kali rilis di 2022, yang ngisahin tentang Wednesday Addams pas dia masih remaja dan belajar jadi paranormal di sekolah.
Serial ini juga dibintangi sama Gwendoline Christie, Luis Guzmán, Catherine Zeta-Jones, dan Christina Ricci (yang pernah main di film Addams Family 1991).
Di ajang Golden Globes Januari 2023, Ortega bilang kalau dia pengen banget Lady Gaga muncul di musim kedua dan bahkan udah ngebayangin cerita bareng buat Mother Monster itu.
"Netflix pasti suka banget sama idenya," ucap Ortega dikutip dari Entertainment Weekly pada Jumat (15/11/2024)
Dia ngerasa karakter Ny. Thornhill dan Wednesday punya semacam hubungan mentor-murid yang unik.
Jadi kalau Lady Gaga ikutan, bakal seru banget melihat dua sosok ‘monster’ saling faham satu sama lain.
Produksi musim kedua dimulai April tahun ini di Irlandia, dengan Catherine Zeta-Jones balik sebagai Morticia, Luis Guzmán sebagai Gomez, Isaac Ordonez jadi Pugsley, dan Luyanda Unati Lewis-Nyawo sebagai Wakil Sheriff Ritchie Santiago.
Ada tambahan pemain keren kayak Billie Piper sebagai Capri, Steve Buscemi sebagai Barry Dort, Evie Templeton, Owen Painter, dan Noah Taylor.
Selain dikenal di film A Star Is Born yang bikin dia menang Oscar, Lady Gaga juga pernah main di House of Gucci dan film Joker yang rilis tahun ini: Folie à Deux.
Pengalamannya di TV pun gak main-main, dia pernah main di American Horror Story musim ke-5 dan bahkan dapat Golden Globe.
Sekarang Gaga juga lagi garap album pop ketujuhnya, yang rencananya rilis Februari 2025 dan bakal diawali sama single "Disease" yang keluar Oktober kemarin.