Kontrak Putus Dengan ADOR, Visa Hanni NewJeans Jadi Masalah Besar?

Baca selengkapnya di bawah, Kawula Muda!

Hanni NewJeans Dihadapkan Masalah Hukum Visa Kedaluwarsa dan Tuduhan Imigran Gelap (Getty Images)
Tue, 24 Dec 2024

Ada kabar kalau Hanni NewJeans jadi imigran ilegal, Kawula Muda.

Jadi gini, ada seseorang yang mengajukan permohonan agar Hanni dideportasi ke Divisi Kebijakan Imigrasi Kementerian Kehakiman tanggal 20 Desember.

Ceritanya, member NewJeans, termasuk Hanni, bilang kalau kontrak mereka sama agensinya, ADOR, sudah putus sejak 28 November. 

Nah, kalau Danielle aman-aman aja karena dia punya dua kewarganegaraan (Korea Selatan dan Australia), Hanni yang punya kewarganegaraan ganda Australia-Vietnam harus selalu update visanya tiap tahun.  

Masalahnya, kalau kontraknya beneran udah berakhir, artinya Hanni nggak ada lagi hubungan resmi sama ADOR, dan visa yang sebelumnya diterbitin lewat ADOR jadi nggak valid.

Sesuai aturan imigrasi, Hanni harus serahin kartu registrasi orang asing dan cabut dari Korea dalam 15 hari setelah kontraknya selesai, alias paling lambat 13 Desember. 

Perpanjangan visa NewJeans Hanni terbentur masalah hukum (Vogue Taiwan)

Tapi, ada juga yang bilang kalau pekerja asing dengan visa E-6 kayak Hanni ini nggak bisa pindah kerja seenaknya tanpa izin majikan, yang pastinya nggak bakal gampang dikasih ADOR. 

Terus, Hanni ilegal nggak sih? Jawabannya nggak. Soalnya, pekerja asing kayak Hanni itu emang harus keluar dari negara dalam waktu 15 hari kalau kontraknya selesai, kecuali mereka langsung tanda tangan kontrak kerja baru. 

Tapi mereka juga boleh apply buat ubah status visa dalam waktu 30 hari. Karena baru sebulan dari tanggal yang diklaim, status Hanni belum bisa dibilang ilegal.

Apakah Hanni bakal jadi ilegal tanggal 29 Desember? Kayaknya nggak mungkin. 

Kabarnya, ADOR lagi urus perpanjangan visa Hanni yang bakal expired awal tahun depan. 

Selain itu, ADOR udah gugat soal keabsahan kontrak mereka sama NewJeans, jadi visanya kemungkinan bakal tetap berlaku sampai ada keputusan hukum resmi.

Tapi, dukungan ADOR ini krusial banget buat Hanni kalau mau lanjut karier di K-pop. 

Dia bisa aja cabut dari Korea terus apply visa baru, tapi buat dapat visa E-6 butuh dokumen kayak kontrak kerja eksklusif, surat jaminan dari CEO agensi, sama rekomendasi dari Kementerian Kebudayaan. 

Proses ini biasanya makan waktu 2-3 bulan, dan kalau dokumen yang dia serahin dari agensi selain ADOR, bisa aja bikin masalah hukum baru.

Berita Lainnya