kocak banget wkwkwkwk
Kawula Muda, YouTuber fenomenal iShowSpeed balik lagi bikin heboh para warga Indonesia nih!
Speed tampil bareng Paul Pogba, mantan bintang Manchester United dan Juventus, untuk bergabung dalam live stream di YouTube pada Selasa (5/11/2024).
Salah satu momen yang paling menarik perhatian warga Indonesia adalah ketika iShowSpeed ngajarin Pogba beberapa kosakata berbahasa Indonesia.
Kebetulan, saat berkunjung ke Indonesia pada September 2024 lalu, Speed sempat belajar beberapa kata bahasa Indonesia dari para penontonnya.
Dengan gaya khasnya yang energik, Speed dengan semangat menjelaskan arti dari kata-kata seperti "santai", "awas", dan yang paling menghebohkan, "minggir lu miskin".
"Bilang santai, itu artinya calm down," ujar Speed sambil memperagakan gestur santai.
Pogba pun dengan antusias mencoba mengulang kata tersebut dalam YouTube @IShowSpeed.
Tak berhenti sampai di situ, Speed juga mengajarkan Pogba kata "awas" yang berarti "watch out".
Pogba yang terlihat kebingungan tetapi tetap saja mengikuti ucapan Speed berbahasa Indonesia.
Namun, momen paling kocak terjadi ketika Speed mengajarkan Pogba kata "minggir lu miskin".
Dengan penuh percaya diri, Speed menjelaskan bahwa arti dari kalimat tersebut adalah "calm down".
“Say santai, santai means like calmdown , say awas watchout, minggir lu miskin like calmdown” ucap Speed kepada Pogba di dalam YouTube @IShowSpeed pada (5/11/2024).
" I've been teach, i've been learnin" ujar Speed.
" It's that Indonesian?, are you sure 100%? " tanya Pogba kepada Speed.
"100%" jawab Speed.
Meskipun Speed punya kesalahan dalam penerjemahan, namun momen ini justru buat kolaborasi antara iShowSpeed dan Pogba semakin menghibur para penonton.
Interaksi keduanya yang natural dan penuh kegembiraan juga berhasil mencuri perhatian publik terlebih penonton dari Indonesia.
Banyak netizen juga yang ikut berkomentar tentang tingkah lucu Speed ini.
“Yang ngajarin minggir lu miskin tolong tanggung jawab meluruskan” ucap salah satu pengguna Instagram.
"Pogba aja ga yakin soal minggir lo miskin, are you sure 100%? " tulis salah satu pengguna Instagram.