Kawula Muda, unggahan video Jason Derulo jadi masalah karena tak ucapkan terima kasih pada BTS.
Penyanyi Amerika Serikat, Jason Derulo, menerima reaksi keras dari penggemar BTS, ARMY.
Mereka merasa bahwa musisi yang baru saja berkolaborasi dengan BTS tersebut tidak memberikan penghargaan yang pantas terhadap boygroup kesayangan mereka.
Akibatnya, tagar #JasonDeruloIsOverParty mulai ramai dan menjadi trending di Twitter pada Senin (19/10/2020).
Kecaman yang ditujukan ke Jason Derulo bermula ketika ia mengunggah sebuah video di TikTok. Dalam video tersebut terlihat Jason dan beberapa teman-temannya tengah merayakan kesuksesan lagu remix Savage Love yang berhasil memuncaki tangga lagu Billboard Hot 100.
Dalam video tersebut juga terdengar lagu Savage Love versi asli yang dibawakan oleh Jason diputar sebagai backsound music.
Jason juga menandai beberapa nama temannya, kecuali BTS.
"It's celebration @#savagelove, @hannastocking @ondreazlopez @charlyjordan @itstaylerholder @justmaiko @sommeray @jena @mrmovi3"
Padahal lagu yang berhasil menduduki puncak Billboard adalah lagu Savage Love versi remix yang dibawakan oleh BTS.
ARMY pun langsung memberikan kritikan terhadap kelakuan Jason tersebut. Mereka menuduh penyanyi tersebut telah menghina BTS dan hanya memanfaatkan kepopuleran boygroup tersebut.
Mendapat banyak kritikan pedas, Jason pun langsung menambahkan nama BTS dan Jawsh 685 dalam sebuah video yang diunggah ulang di Twitter.
Sayangnya, ARMY terlanjur sakit hati dan mengisi kolom balasan dengan berbagai komentar pedas. Mereka mengatakan bahwa Jason harusnya berterima kasih kepada BTS dan ARMY karena telah membuat lagu Savage Love menjadi nomor satu.
ARMY juga membandingkan Jason dengan beberapa musisi dunia yang sebelumnya pernah berkolaborasi dengan BTS, seperti Halsey, MAX, dan Steve Aoki.
Menurut mereka, para musisi tersebut memberikan penghargaan yang pantas kepada BTS. Mereka menghargai karya seni BTS dan memperlakukan grup tersebut dengan hormat.