Kawula Muda, konser online tersebut rencananya digelar pada Maret.
Setelah enam bulan lalu sukses menggelar konser online pertama mereka, tahun ini IZ*ONE kembali akan melakukan konser live streaming.
Rencananya, konser online kedua IZ*ONE ini akan digelar selama dua hari berturut-turut, yaitu pada 13 Maret 2021 pukul 20.00 KST dan 14 Maret 2021 pukul 17.00 KST.
Konser yang diberi nama ONE, THE STORY tersebut dikabarkan akan menggunakan teknologi AR dan XR, mirip dengan yang pernah mereka pakai untuk pertunjukan konser ONEIRIC THEATER pada September 2020.
ONE, THE STORY akan menceritakan kisah bagaimana IZ*ONE dan WIZ*ONE (nama fandom mereka) dapat bersatu. Tiket konser online IZ*ONE mulai dijual pada 16 Februari 2021 melalui Interpark dan Ticketpia untuk Korea dan Jepang. Penggemar internasional dapat melakukan pembelian di situs lain.
Konser ONE, THE STORY akan menjadi salah satu jadwal terakhir IZ*ONE karena kontrak grup tersebut berakhir pada April 2021. Meskipun pembahasan tentang perpanjangan kontrak telah dilakukan, hingga saat belum ada konfirmasi resmi dari agensi.
"Kami akan terus melakukan promosi hingga kontrak mereka berakhir pada April dan juga akan terus meminta pendapat para anggota," ujar salah seorang pejabat media IZ*ONE seperti yang dilansir dari Koreaboo.
IZ*ONE terdiri dari dua belas member yang dibentuk melalui acara survival Mnet Produce 48 pada 2018. Grup ini kemudian berada di bawah naungan Off the Record dan Swing Entertainment.
IZ*ONE memulai debut pada 29 Oktober 2018 dengan merilis Extended Play (EP), "Color*iz". Debut mereka langsung meraih sukses. Single utama mereka yang berjudul La Vie en Rose bahkan berhasil menduduki chart Billboard World Albums dan World Digital Songs.
Terakhir, pada 26 Januari 2021, IZ*ONE merilis single promosi berjudul D-D-Dance untuk aplikasi seluler, UNIVERSE.