Kawula Muda, Big Hit Entertainment memperkenalkan karakter animasi yang terinspirasi dari BTS. Seperti apa ya look-nya?
Beberapa waktu lalu, Big Hit Entertainment memperkenalkan karakter animasi yang terinspirasi dari BTS. Karakter animasi yang diberi nama TinyTAN ini dibuat mirip sekali dengan karakter dari para member BTS, lho. Imut banget!
Sebelumnya, agensi BTS pernah meluncurkan karakter BT21 bersama dengan LINE, dan koleksi boneka BTS bersama dengan Mattel.
Kini, agensi tersebut kembali meluncurkan karakter animasi TinyTAN, yang dibuat lebih baik dan mirip dengan anggota BTS sebenarnya.
TinyTAN menjadi wujud kedua dari BTS. Para wujud kecil dari member BTS ini dikisahkan dapat melintasi dunia nyata melalui “pintu ajaib”. Mereka tidak hanya berupa karakter anggota BTS, tetapi juga diharapkan dapat memberi pesan pengaruh yang baik, melalui setiap penampilannya.
Melalui akun resmi TinyTAN, diperkenalkan ketujuh karakter BTS yaitu RM “Unbreakable Cuteness”, Jin “Worlwide Cutie”, Suga “Sweetie with Swagger”, J-Hope “Little Hope Right Her”’, Jimin “Lovely Little Angel”, V “Precious Baby Bear”, dan Jungkook “Adorable Golden Boy”.
Baru-baru ini, kanal YouTube resmi BTS dan akun Twitter resmi TinyTAN telah membagikan sebuah video yang menampilkan ketujuh karakter tersebut. Mereka terlihat menari sambil diiringi lagu Mic Drop milik BTS.
Video itu pun langsung mendapat sambutan luar biasa dari para penggemar BTS. Para karakter ini dapat memperlihatkan tarian kelompok yang unik dan detail, dengan ekpresi wajah dan gerak tubuh yang mirip sekali dengan para member BTS.
Big Hit Entertainment berencana mengenalkan TinyTAN dalam berbagai bentuk, seperti figur dan konten media.
Baru diluncurkan saja, TinyTAN telah terpilih sebagai model dari produk P&G Downey Adorable.
Platform penjualan Weverse Shop akan menjual produk yang bertemakan TinyTAN, serta merilis sekuel dari video yang berisikan cerita baru, yang rencananya akan dirilis dalam waktu dekat ini.
Big Hit menyatakan, “Setiap anggota BTS memiliki kepribadian yang berbeda, dan itu memungkinkan terciptanya karakter yang sangat sempurna bernama TinyTAN, yang tidak ada duanya di serial karakter terkenal mana pun. Sama seperti pesan harapan dan kenyamanan yang diberikan BTS, TinyTAN yang telah menjadi diri kedua dari BTS, juga akan mengunjungi para penggemar dalam berbagai bentuk, sebagai salah satu konten yang dapat mengobati dan mendukung impian setiap orang.”
Melansir dari Twitter resmi TinyTAN, boneka figur mereka telah dapat dipesan melalui pre order, mulai hari ini, Rabu (12/8/2020).
Simak penampilan dari para TinyTAN di bawah ini yuk!