Iman Vellani Jadi Superhero Muslim Pertama Marvel

Kawula Muda, aktris Iman Vellani bakalan memerankan Ms Marvel di film terbaru Marvel loh!

Logo film Ms. Marvel. (INSTAGRAM/ MARVEL STUDIOS)
Mon, 05 Oct 2020

Marvel baru-baru ini mengembangkan karakter baru untuk dibuatkan kisahnya sendiri. Setelah WandaVision yang dijadikan serial di Disney+, kali ini giliran karakter superhero Kamala Khan atau biasa disebut Ms. Marvel yang dijadikan serial.

Setelah pencarian yang lama, akhirnya pihak Marvel Studio memutuskan aktris pendatang baru, Iman Vellani, yang akan memerankan karakter tersebut.

Vellani mengungkapkan bahwa ia akan berperan dalam karakter muslim pertama milik Marvel Cinematic Universe (MCU).

Melansir dari Variety, Vellani akan menjadi sang karakter utama, Ms. Marvel, dalam serial di Disney+ terbaru. Hal ini akan menjadi tantangan tersendiri karena ini adalah kali pertama ia menjadi karakter utama di film dan televisi.

Sebelumnya, pada akhir 2019, ada beberapa nama yang diisukan akan memerankan karakter Ms. Marvel ini. Salah satunya adalah putri dari aktor Bollywood, Shah Rukh Khan, yaitu Suhana Khan.

Pihak Marvel Studio bahkan banyak mengajak talenta muda untuk bekerja di balik layar seperti Adil Er Arbi dan Bilall Fallah sebagai sutradara untuk beberapa episode, pemenang Oscar, Sharmeen Obaid-Chinoy, dan Meera Menon yang dipercaya sebagai showrunner dan sutradara.

Kamala Khan dibuat oleh Sana Amanat, Stephen Wacker, Willow Wilson, dan Adran Alphona. Kostum Ms. Marvel dirancang oleh Jamie McKelvie.

Sana Amanat mengungkapkan bahwa tokoh yang ia ciptakan bukanlah sekadar superhero baginya, melainkan karakter yang relevan sehingga semua orang bisa merasa terhubung dengan tokoh tersebut.

Ms. Marver dalam komik. (INSTAGRAM/USS FEED)

 

Menariknya, dibuatnya Kamala Khan turut melengkapi keberagaman dari para superhero Marvel. Ia digambarkan tak hanya sebagai tokoh blasteran, namun juga seorang muslim.

“Sebenarnya kami tidak fokus bicara soal agama atau budaya di sini, tetapi kami berusaha juga menokohkan juga mereka yang dianggap minoritas, karena cerita superhero adalah metafora dari kehidupan nyata,” ujar Sana Amanat ketika diwawancarai pada 2017.

Ms. Marvel pernah muncul di halaman Marvel Comics pada 2013. Ia merupakan pahlawan super dengan kekuatan bisa mengubah bentuk dan ukuran tubuh.

Vellani akan berperan sebagai remaja berusia 16 tahun yang tinggal di Jersey City, New Jersey, dan mengagumi sosok para pahlawan super seperti Captain Marvel.

Penemuan jati diri, tekanan dari sekolah, kehidupan keluarga, dan kekuatan super yang ia miliki akan menjadi konflik menarik yang terjadi dalam film.

  • EDITORIAL TEAM:

Berita Lainnya