Kawula Muda, tidak semua yang homeschooling punya cerita sama ya.
Meskipun saat ini menjalani kehidupan pernikahan dengan baik bersama Justin Bieber, Hailey Baldwin atau yang sekarang dikenal dengan Hailey Bieber mengaku kehidupan sosialnya dulu sangat terbatas.
Hal itu diungkapkan model berusia 24 tahun tersebut saat berbicara dengan bintang TikTok, Dixie D'Amelio, di kanal YouTube-nya dalam acara The Early Late Night Show.
Hailey Bieber yang menceritakan soal masa kecilnya, mengatakan bahwa orang tuanya tidak menyetujui kalua dia pergi ke sekolah umum. Padahal ia sangat ingin masuk ke sekolah seni yang ada di kota New York.
"Orang tuaku berkata, 'Kamu pergi ke sekolah Kristen atau kamu sekolah di rumah'," ujar Hailey Bieber dilansir dari situs Daiy Mail.
Putri dari Stephen Baldwin itu menambahkan kalau dia hanya menghabiskan waktu di sekolah umum saat duduk di kelas lima, enam, dan tujuh. Setelah itu, kehidupannya lebih banyak dihabiskan untuk mengikuti kelas balet selama 12 tahun.
"Semua sosialisasi saya dan teman-teman terjadi di sana. Itulah mengapa saya tidak merasa terlalu banyak melewatkan pergaulan," ujar Hailey.
Meskipun pergaulannya masih baik-baik saja, perempuan yang resmi dinikahi Justin Bieber pada 2018 ini mengaku tetap merasa canggung saat berinteraksi dengan laki-laki.
"Ketika lebih banyak homeschooling, aku tidak banyak berinteraksi dengan anak laki-laki. Hal itu mungkin akan berbeda ketika aku sekolah di sekolah umum, yang ada anak laki-laki dan perempuannya. Tetapi, aku baik-baik saja sekarang," ujar Hailey lagi.
Justin Bieber dan Hailey Bieber meresmikan pernikahan mereka di Gedung Pengadilan Manhattan. Mereka lalu melangsungkan pesta pernikahan bertambur bintang pada September 2019.